Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil China Masters 2023: Dejan/Gloria Kalah, Ganda Campuran Indonesia Habis

Kompas.com - 23/11/2023, 12:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Kiprah Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja pada ajang China Masters 2023 terhenti di babak 16 besar. Kekalahan Dejan/Gloria membuat wakil Indonesia di sektor ganda campuran habis.

Pasangan ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja menjadi salah satu wakil Indonesia yang lolos ke babak 16 besar China Masters 2023.

Pada babak 16 besar turnamen BWF World Tour level Super 750 tersebut, Dejan/Gloria bersua unggulan tujuh asal Korea Selatan, Kim Won-ho/Jeong Na-eun.

Baca juga: Jadwal China Masters 2023, 9 Wakil Indonesia Memburu Tiket Perempat Final

Laga ini menjadi pertemuan ketiga Dejan/Gloria dengan Kim Won-ho/Jeong Na-eun.

Dari dua pertemuan sebelumnya, Dejan/Gloria dan Kim/Jeong saling mengalahkan.

Bertanding di Lapangan 1 Shenzhen Bay Gymnasium, Shenzhen, pada Kamis (23/11/2023) siang WIB, Dejan/Gloria langsung menghadapi permainan menyerang Kim/Jeong.

Kim/Jeong mencetak enam poin beruntun untuk meninggalkan Dejan/Gloria 6-0. Saat interval gim pertama, Kim/Jeong unggul jauh, 11-3.

Dejan/Gloria coba bangkit selepas interval, tetapi tidak cukup untuk mengejar ketertinggalan yang terlalu jauh. Gim pertama jadi milik Kim/Jeong dengan skor 21-15.

Baca juga: Hasil China Masters 2023: Keunggulan Lepas, Gregoria Terhenti di 16 Besar

Memasuki gim kedua, Kim/Jeong tetap bermain menyerang. Di sisi seberang, Dejan menampilkan defense apik untuk membendung agresivitas pasangan Negeri Ginseng tersebut.

Pada interval gim kedua, Kim/Jeong unggul tipis 11-10 atas Dejan/Gloria.

Kim/Jeong berada di atas angin ketika bisa memimpin 17-12. Mereka lantas menyudahi perlawanan Dejan/Gloria pada gim kedua dengan skor 21-18 sekaligus memastikan kemenangan dalam pertandingan ini.

Kim/Jeong membutuhkan waktu 50 menit untuk meraih kemenangan straight game, 21-15 dan 21-18 atas Dejan/Gloria.

Baca juga: Hasil China Masters 2023: Kalah dari Juara Asia, Rinov/Pitha Terhenti di 16 Besar

Hasil China Masters 2023 tersebut membuat Kim Won-ho/Jeong Na-eun melaju ke perempat final, sedangkan kiprah Dejan/Gloria terhenti di babak 16 besar.

Kekalahan Dejan/Gloria membuat wakil Indonesia di sektor ganda campuran China Masters 2023 habis.

Sebelumnya, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas juga terhenti di 16 besar usai kalah dari wakil tuan rumah, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Liga Indonesia
Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Liga Lain
IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

Sports
Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Sports
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Liga Indonesia
Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 'Bunuh Diri', Laga Tuntas Seri

Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 "Bunuh Diri", Laga Tuntas Seri

Liga Inggris
Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com