Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Madura United Vs Persib: Malam Ini, Kans Maung Bandung Dekati Borneo FC di Puncak

Kompas.com - 01/11/2023, 07:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Jadwal Madura United vs Persib Bandung bakal dilangsungkan pada malam ini. Kemenangan akan membawa armada Bojan Hodak mendekati Borneo FC di puncak klasemen Liga 1.

Persib Bandung yang sedang dalam tren bagus akan mengawali putaran kedua Liga 1 2023-2024 dengan bertandang ke markas Madura United.

Laga Madura United vs Persib tersebut bakal digelar di Stadion Gelora Bangkalan pada Rabu (1/11/2023) pukul 19.00 WIB.

Baca juga: Jadwal Liga 1 Pekan 18: Tanpa Jeda Paruh Musim, Dibuka Madura United Vs Persib Bandung

Persib Bandung besutan Bojan Hodak mengakhiri putaran pertama Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan 4-1 atas PSS Sleman.

Hasil tersebut membuat Maung Bandung mengukir catatan tak pernah kalah dalam 10 pertandingan terakhir di Liga 1 musim ini.

Meski begitu, Bojan Hodak tak mau terlena. Ia ingin anak asuhnya tetap menjaga fokus saat jumpa Madura United.

"Hal bagus ketika tim sedang dalam tren kemenangan karena itu berdampak positif bagi mentalitas tim," kata Bojan Hodak dikutip dari laman resmi Liga Indonesia Baru.

"Madura United adalah tim yang bagus dan mereka ada di posisi empat besar klasemen, itu cukup jadi gambaran mereka adalah tim yang berkualitas," imbuh juru taktik asal Kroasia tersebut.

Baca juga: Madura United Vs Persib, Bojan Hodak Membedah Sape Kerrab

Di kubu tuan rumah, performa Madura United sedikit menurun usai tampil kencang pada awal musim.

Menjelang akhir putaran pertama, Laskar Sape Kerrab gagal meraih kemenangan. Mereka kalah 1-4 dari Dewa United lalu bermain imbang 1-1 dengan Arema FC.

Madura United dan Persib saat ini sama-sama mengoleksi 31 poin dari 17 pertandingan.

Maung Bandung yang unggul selisih gol berhak menempati peringkat kedua klasemen Liga 1, sedangkan Laskar Sape Kerrab menghuni posisi tiga.

Jika mampu mengalahkan Madura United, Persib akan mendekati perolehan poin Borneo FC Samarinda yang memimpin klasemen sementara Liga 1 2023-2024 dengan nilai 35.

Jadwal Liga 1 2023-2024 pekan ke-18

Rabu (1/11/2023)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com