Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Messi soal Musim Perdana di Inter Miami: Bangga meski Tak Lolos Playoff

Kompas.com - 23/10/2023, 14:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Lionel Messi tetap bangga dengan pencapaian pada musim perdananya di Inter Miami meski tak dapat membantu mereka lolos ke playoff MLS.

Lionel Messi memainkan pertandingan terakhir bersama Inter Miami musim ini ketika bertandang ke markas Charlotte FC, Minggu (22/10/2023).

Pada laga yang digelar di Bank of America Stadium tersebut, Messi kembali tampil sebagai starter di lini depan Inter Miami.

Namun, kembalinya Messi tak cukup untuk membantu skuad berjulukan The Herons itu meraih kemenangan.

Inter Miami kalah 0-1 dari tuan rumah Charlotte FC melalui gol tunggal Kerwin Vargas pada menit ke-13.

Baca juga: Charlotte FC Vs Inter Miami 1-0, Messi Akhiri Musim dengan Kekalahan

Bagi Messi, itu adalah penampilan keenam sekaligus terakhirnya di kompetisi Major League Soccer (MLS) musim ini.

Total, kapten timnas Argentina tersebut mengemas 14 penampilan dan mencetak 11 gol di semua kompetisi bersama Inter Miami pada paruh kedua musim 2023.

Meski gagal membantu The Herons lolos ke playoff MLS, Messi tetap bangga dengan pencapaian pada musim perdana merumput di Amerika Serikat.

"Saya bangga dengan semua yang kami capai musim ini," kata Messi dikutip dari Sportskeeda.

"Dengan kerja keras semua dan usaha semua pihak, kami bisa menjuarai Leagues Cup yang menjadi gelar pertama dalam sejarah Inter Miami."

"Kami juga mencapai final US Open Cup, dan kami berjuang untuk playoff," imbuh pemain berusia 36 tahun tersebut.

Baca juga: Guardiola Sebut Haaland Layak Raih Ballon dOr, tetapi Messi di Kelas Berbeda

Messi yang memastikan bakal bertahan di Inter Miami pada bursa transfer musim dingin juga berharap bisa meraih hasil lebih baik musim depan.

"Kami ingin mempertahankan semua hal baik dan yang terpenting adalah keinginan untuk berkembang agar bisa lebih kompetitif lagi tahun depan."

"Saya ingin berterima kasih kepada semua orang di klub dan kota Miami atas dukungan yang selalu diberikan kepada kami."

"Saya yakin bahwa kami akan terus mengalami momen-momen luar biasa bersama seperti yang kami alami beberapa bulan terakhir," kata Messi mengakhiri.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com