Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Brunei Vs Timnas Indonesia, Garuda Selangkah Lolos Putaran 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kompas.com - 17/10/2023, 05:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Laga Brunei vs timnas Indonesia bakal digelar malam ini. Skuad Garuda di ambang lolos ke putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia akan bertandang ke Brunei Darussalam untuk melakoni leg kedua putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Laga Brunei vs timnas Indonesia tersebut bakal digelar di Stadion Sultan Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, pada Selasa (17/10/2023) malam WIB.

Baca juga: Jadwal Brunei Vs Timnas Indonesia pada Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong bertandang ke Brunei dengan bekal kemenangan telak pada perjumpaan pertama.

Pada leg pertama di Jakarta, Tim Garuda berhasil mengalahkan Brunei dengan skor 6-0.

Dimas Drajad tampil tajam dengan mencetak tiga gol masing-masing pada menit ke-7, 72, dan 90+2.

Sementara itu, Ramadhan Sananta yang masuk sebagai pemain pengganti mencetak dua gol yakni pada menit ke-63 dan 67.

Adapun satu gol Garuda lainnya dibukukan oleh bek tengah, Rizky Ridho Ramadhani, pada menit ke-12.

Baca juga: Calon Lawan Timnas Indonesia di Babak Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ada Irak dan Vietnam

Hasil impresif pada leg pertama membuat timnas Indonesia kini tinggal selangkah lagi lolos putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Jika berhasil menyingkirkan Brunei, Indonesia akan masuk Grup F pada putaran kedua.

Adapun, tim yang sudah dipastikan menghuni Grup F adalah Irak, Vietnam, dan Filipina.

Putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia sekaligus bakal menjadi ajang kualifikasi menuju Piala Asia 2027.

Dua tim teratas masing-masing grup bakal melaju ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dan lolos ke putaran final Piala Asia 2027.

Sementara itu, tim peringkat tiga dan empat harus menempuh babak ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027.

Baca juga: Brunei Vs Indonesia: Shin Tae-yong Bicara Banyak Gol

Berikut jadwal leg kedua timnas Indonesia vs Brunei pada putaran pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Selasa (17/10/2023)

  • 19.15 WIB - Brunei vs Indonesia

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pemain Uzbekistan Sebut Timnas U23 Indonesia Tampil Sangat Baik

Pemain Uzbekistan Sebut Timnas U23 Indonesia Tampil Sangat Baik

Timnas Indonesia
Semangat Tinggi Timnas U23 Indonesia, Garuda Sudah Bikin Bangga

Semangat Tinggi Timnas U23 Indonesia, Garuda Sudah Bikin Bangga

Timnas Indonesia
Asa Timnas Indonesia ke Olimpiade Belum Habis, Ayo Bangkit Garuda!

Asa Timnas Indonesia ke Olimpiade Belum Habis, Ayo Bangkit Garuda!

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Irak di Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Timnas Indonesia
Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Timnas Indonesia
3 Fakta dari Kekalahan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 Vs Uzbekistan

3 Fakta dari Kekalahan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Barcelona Vs Valencia: Hujan 6 Gol, Lewandowski Hattrick, Barca Menang

Hasil Barcelona Vs Valencia: Hujan 6 Gol, Lewandowski Hattrick, Barca Menang

Liga Spanyol
   Hasil Semifinal Piala Asia U23: Jepang ke Final, Indonesia Lawan Irak

Hasil Semifinal Piala Asia U23: Jepang ke Final, Indonesia Lawan Irak

Internasional
Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Timnas Indonesia
Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com