Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Oktober Resmi Jadi "Hari Messi"

Kompas.com - 11/10/2023, 05:15 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Produsen perlengkapan olahraga Adidas resmi menjadikan tanggal 10 Oktober sebagai Messi Day alias hari Lionel Messi.

Adidas mengumumkan bahwa kini setiap tanggal 10 Oktober akan mereka sebut sebagai "Messi Day".

Pemilihan tanggal 10 Oktober atau 10/10 itu sesuai dengan nomor punggung 10 yang identik dengan Lionel Messi.

"Satu hari, satu nomor, Sang GOAT (Greatest of All Time). Kami perkenalkan mulai hari ini bahwa 10/10 secara resmi merupakan Hari Messi. Nantikan apa yang akan terjadi. Kalian belum siap," tulis Adidas di X (Twitter) pada Selasa (10/10/2023).

Sebagai informasi, Adidas merupakan sponsor pribadi Lionel Messi.

Perusahaan apparel olahraga raksasa asal Jerman itu mulai bekerja sama dengan Messi pada 2006.

Baca juga: Persaingan Messi dan Ronaldo: Arab Saudi Incar Episode Terakhir?

Sebelumnya, Messi bekerja sama dengan pesaing Adidas, Nike. Akan tetapi, mereka berpisah karena terjadi perselisihan kecil.

Setelah itu, Messi diikat kontrak oleh Adidas dan mulai memakai produk-produk mereka.

Pada 2017, Messi meneken kontrak seumur hidup dengan Adidas yang berarti megabintang Argentina tersebut bakal memakai produk-produk Adidas sampai akhir kariernya.

Nilai kontrak seumur hidup Messi dengan Adidas pada 2017 dikabarkan mencapai 1 miliar dolar AS atau sekitar Rp 15,7 triliun.

Messi pun menjadi atlet dengan nilai kontrak sponsorship terbesar keempat di dunia setelah Michael Jordan (Nike), Cristiano Ronaldo (Nike), dan LeBron James (Nike).

Baca juga: Inter Miami Gagal ke Playoff MLS, Isu Messi Dipinjam Barcelona Mencuat

Adidas juga disebut punya peran besar terhadap perpindahan Lionel Messi ke Inter Miami, Juli lalu.

Dilansir The Athletic, pihak Major League Soccer (MLS) berdiskusi dengan Adidas untuk membujuk Messi agar mau bermain di kompetisi sepak bola Amerika Serikat tersebut.

Adidas pun menawari Messi perjanjian pembagian keuntungan dari keterlibatan mereka sebagai sponsor MLS.

Adidas sendiri merupakan partner jangka panjang MLS sejak liga itu berdiri pada 1996 dan menjadi penyedia seragam tanding ke-29 tim peserta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com