Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjelasan Ketum Erick Thohir soal Penggunaan Dana Denda Komdis PSSI

Kompas.com - 25/08/2023, 10:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan penjelasan mengenai penggunaan uang denda hasil sidang Komisi Disiplin (Komdis) terhadap pelanggaran yang terjadi di kompetisi Liga 1.

Kompetisi Liga 1 2023-2024 saat ini telah memasuki pekan ke-10. Hampir di setiap pekan, Komdis PSSI menjatuhkan denda kepada klub atau pemain yang dinilai melakukan pelanggaran.

Terkini, Komdis PSSI menjatuhkan denda kepada dua pemain yaitu Komarodin (Persikabo 1973) dan Muhammad Adi Satryo (Pemain PSIS Semarang).

Selain itu, Komdis juga menjatuhkan denda kepada dua tim yakni PSIS Semarang dan Persib Bandung.

Baca juga: Komdis PSSI Hukum PSS Imbas Fans Masuk Lapangan: Tribune Ditutup, Denda Rp 25 Juta

Para pemain dan klub tersebut dijatuhi denda setelah Komdis melakukan sidang.

Nominal denda pun beragam. Sebagai contoh, Adi Satryo dijatuhi hukuman dua laga dan denda Rp 10.000.000 karena dinilai melakukan pelanggaran serius saat PSIS Semarang melawan Persib Bandung, Minggu (20/8/2023).

Terkait penggunaan uang denda Komdis, Erick Thohir menjelaskan bahwa dana tersebut digunakan untuk program suporter.

Penggunaan dana denda Komdis PSSI itu dijelaskan Erick dalam acara diskusi terbuka dengan awak media dan pengamat sepak bola di Jakarta, Kamis (24/8/2023).

"Kemarin ada isu Komdis yang katanya cuma denda-denda doang. Ya saya bilang, tolong Komdis dan Liga (PT Liga Indonesia Baru) bertemu. Sampai saya punya hak review yang nantinya Komdis saya ganti, jadi jangan berdebat," kata Erick.

"Ada yang bertanya, dana Komdis buat apa? Kalau saya kemarin bertemu suporter, ya buat program suporter. Yang selama ini program suporter tidak pernah ada di Indonesia. Makanya sejak awal saya membuat Komite Ad Hoc Suporter," imbuh Erick.

Baca juga: Laga Persis Vs Persib Bandung Ricuh, Kedua Tim Terancam Denda Puluhan Juta Rupiah

Adapun, pembentukan Komite Ad Hoc disetujui setelah rapat Komite Eksekutif PSSI yang digelar di kantor PSSI di GBK Arena, Jakarta, Februari lalu.

Erick Thohir menjelaskan salah satu tujuan pembentukan Komite Ad Hoc Suporter adalah untuk memberikan perlindungan kepada para fans.

"Peristiwa Kanjuruhan bisa bukan yang terakhir, bisa ada lagi. Contohnya kemarin, tetapi tentu ini yang harus kami investigasi. Tidak menyalahkan siapa-siapa," kata Erick.

Selain Komite Ad Hoc Suporter, PSSI juga membentuk Komite Ad Hoc Infrastruktur, dan Badan Tim Nasional (BTN).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tekad Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia

Tekad Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Liga Inggris
Kata Luis Enrique soal Mbappe Dicemooh Fans PSG

Kata Luis Enrique soal Mbappe Dicemooh Fans PSG

Liga Lain
Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Liga Indonesia
Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Liga Lain
IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

Sports
Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Sports
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Liga Indonesia
Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 'Bunuh Diri', Laga Tuntas Seri

Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 "Bunuh Diri", Laga Tuntas Seri

Liga Inggris
Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com