Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Miami Usai Resmikan Messi: Telan Kekalahan Ke-14, Terpuruk di Dasar Klasemen

Kompas.com - 16/07/2023, 10:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Nasib buruk justru dialami Inter Miami usai resmi mengonfirmasi kedatangan Lionel Messi. The Herons menelan kekalahan ke-14 di MLS 2023 dan semakin terpuruk di dasar klasemen Wilayah Timur.

Inter Miami resmi mengumumkan Lionel Messi sebagai pemain baru mereka pada Minggu (16/7/2023) dini hari WIB.

Tak berselang lama, Inter Miami yang kini dilatih oleh Gerardo Martino melakoni pertandingan ke-22 di markas St Louis City FC.

Baca juga: Lionel Messi Resmi ke Inter Miami, Pakai Nomor 10

Partai tandang melawan St Louis City merupakan laga debut Gerardo Martino yang pernah melatih Messi di Barcelona.

Akan tetapi, pertandingan perdana Martino bersama Inter Miami berakhir dengan hasil buruk.

Tim berjulukan The Herons itu kalah telak 0-3 dari tuan rumah St Louis City.

Tiga gol St Louis City yang bersarang ke gawang Inter Miami masing-masing dicetak oleh Samuel Adeniran pada menit ke-28, Tim Parker (40'), dan Eduard Lowen (80').

Baca juga: Kata David Beckham Usai Lionel Messi Resmi Gabung Inter Miami

Itu merupakan kekalahan ke-14 yang diderita Inter Miami di kompetisi Liga Sepak Bola Utama Amerika Serikat atau Major League Soccer (MLS) musim ini.

Hasil buruk di kandang St Louis City juga membuat Inter Miami tak mampu meraih kemenangan dalam 11 pertandingan beruntun.

Dari 22 laga yang sudah dilakoni, Inter Miami baru sanggup mengemas lima kemenangan dan tiga kali hasil imbang.

Mengoleksi 18 poin, klub milik David Beckham itu pun terpuruk di dasar klasemen Wilayah Timur.

Baca juga: 3 Fakta Kontrak Messi di Inter Miami: Gaji Seorang Diri Bisa untuk Bayar Satu Tim

Sementara itu, terlepas dari hasil buruk di markas St Louis City, Inter Miami dijadwalkan untuk menggelar acara perkenalan Lionel Messi di markas mereka, Stadion DRV PNK.

Acara perkenalan Messi yang bertajuk "The Unveil" itu bakal digelar pada Minggu (16/7/2023) malam waktu setempat atau Senin (17/7/2023) dini hari WIB.

Adapun, laga perdana Messi bersama Inter Miami direncanakan saat melawan klub Meksiko, Cruz Azul, pada ajang Leagues Cup, 21 Juli mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persiapkan Euro 2024, Italia Masih Perlu Waktu

Persiapkan Euro 2024, Italia Masih Perlu Waktu

Liga Lain
Shin Tae-yong Bicara Laga Berbeda Lawan Irak di SUGBK

Shin Tae-yong Bicara Laga Berbeda Lawan Irak di SUGBK

Timnas Indonesia
Insiden Serius di Sepak Bola Indonesia Terus Bermunculan, Sosialisasi Aturan Lemah

Insiden Serius di Sepak Bola Indonesia Terus Bermunculan, Sosialisasi Aturan Lemah

Liga Indonesia
Semua Proses Beres, Calvin Verdonk Bisa Main Lawan Filipina

Semua Proses Beres, Calvin Verdonk Bisa Main Lawan Filipina

Timnas Indonesia
Jay Idzes Akan Datang ke Indonesia, Bergantung Keputusan Shin Tae-yong

Jay Idzes Akan Datang ke Indonesia, Bergantung Keputusan Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kata Irwansyah Usai Ginting Gugur Awal di Indonesia Open, Kans ke Australia Open

Kata Irwansyah Usai Ginting Gugur Awal di Indonesia Open, Kans ke Australia Open

Badminton
Barcelona Tanggapi Kedatangan Kylian Mbappe ke Real Madrid

Barcelona Tanggapi Kedatangan Kylian Mbappe ke Real Madrid

Liga Spanyol
Presiden Barca Ungkap Tugas Utama Harus Dibenahi Flick di Barcelona

Presiden Barca Ungkap Tugas Utama Harus Dibenahi Flick di Barcelona

Liga Spanyol
Joan Laporta Bongkar Alasan di Balik Pecat Xavi Hernandez di Barca

Joan Laporta Bongkar Alasan di Balik Pecat Xavi Hernandez di Barca

Liga Spanyol
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Orang Tertentu Buat Mbappe Tak Bahagia di PSG, Diselamatkan Enrique

Orang Tertentu Buat Mbappe Tak Bahagia di PSG, Diselamatkan Enrique

Liga Spanyol
Klasemen Toulon Cup 2024: Kalah dari Ukraina, Indonesia Juru Kunci

Klasemen Toulon Cup 2024: Kalah dari Ukraina, Indonesia Juru Kunci

Timnas Indonesia
Beckham Putra, Pemegang Gelar Terlengkap di Persib Bandung

Beckham Putra, Pemegang Gelar Terlengkap di Persib Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia Open 2024: 9 Wakil Merah Putih Beraksi, Fajar/Rian Vs Leo/Daniel

Jadwal Indonesia Open 2024: 9 Wakil Merah Putih Beraksi, Fajar/Rian Vs Leo/Daniel

Badminton
Hasil Persiapan Euro 2024: Portugal Menang, Italia Tertahan Turki

Hasil Persiapan Euro 2024: Portugal Menang, Italia Tertahan Turki

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com