Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
ADVERTORIAL

2 Tim PUBG Mobile Indonesia Siap Berlaga di 2023 PMWI Riyadh

Kompas.com - 07/07/2023, 17:12 WIB
Sri Noviyanti

Editor

KOMPAS.com - Dua perwakila tim PUBG Mobile Indoensia siap berlaga pada turnamen internasional tengah musim 2023 PUBG MOBILE World Invitational (PMWI).

Acara digelar di The Boulevard Riyadh, Riyadh, Arab Saudi, mulai Selasa (11/7/2023) hingga Minggu (16/7/2023).

Sebagai informasi, dua tim PUBG Mobile dari Indonesia adalah Alter Ego Ares dan Bigetron Red Villains.

Alter Ego Ares mendapatkan tiket langsung menuju Main Tournament setelah menjuarai 2023 PMSL SEA Spring, dan Bigetron Red Villains berhasil memimpin perolehan jumlah suara di antara 16 tim 2023 PMPL ID Fall.

Secara total, kompetisi tersebut mempertemukan 27 tim dari 20 negara di dunia. Selain Indonesia, ada pula tim dari Thailand, Malaysia, Vietnam, Myanmar, Korea Selatan, dan Jepang.

Selain itu, ada juga Nepal, Pakistan, Arab Saudi, Pakistan, Irak, Kazakhstan, Turki, Amerika Serikat, Rusia, Meksiko, Brazil, China, dan Mongolia.

Sebagai informasi, turnamen tersebut diselenggarakan oleh Krafron, Level Infinite, dan Gamers8, serta didukung Honor Magic5 Pro sebagai official smartphone partner.

“2023 PMWI Riyadh mempersembahkan total prize pool fantastis senilai 3 juta dollar AS atau setara Rp 45 miliar. Hal ini menjadikan gelaran tersebut sebagai salah satu turnamen esports mobile game dengan prize pool terbesar pada 2023,” ujar perwakilan pihak PUBG Mobile dalam rilis yang diterima Kompas.com, Jumat (7/7/2023).

Total prize pool tersebut akan dibagi menjadi 2 juta dollar AS untuk fase Main Tournament dan 1 juta dollar AS untuk fase Allstars Stage.

Selain itu, tim yang menjuarai Main Tournament akan mendapat tambahan 1 slot regional di liga 2023 PUBG MOBILE Global Championship (PMGC), yakni turnamen PUBG Mobile kasta tertinggi yang akan digelar di Turki.

Saatnya perwakilan Indonesia unjuk gigi

Alter Ego Ares mendapatkan tiket langsung menuju Main Tournament setelah menjuarai 2023 PMSL SEA Spring, dan Bigetron Red Villains berhasil memimpin perolehan jumlah suara di antara 16 tim 2023 PMPL ID Fall.

Pada Allstars Stage, Bigetron Red Villains akan bersaing dengan 17 tim lainnya. Seluruh tim akan bermain sebanyak 18 match atau enam match per hari mulai Selasa hingga Kamis (13/7/2023). Enam tim dengan perolehan total poin tertinggi akan melaju ke Main Tournament.

Sementara itu, Alter Ego Ares yang punya tiket langsung ke Main Tournament akan bersaing dengan 9 tim lain plus enam tim peraih poin tertiggi pada Allstars Stage.

Seluruh tim juga akan bermain sebanyak 18 match atau 6 match per hari mulai Jumat (14/7/2023) hingga Minggu.

Adapun sistem perhitungan poin yang akan digunakan dalam turnamen 2023 PMWI Riyadh adalah sistem poin resmi PUBG Mobile Esports, yakni 10 poin untuk peringkat pertama, enam poin untuk peringkat kedua, dan lima poin untuk peringkat ketiga.

Selanjutnya, empat poin untuk peringkat keempat, tiga poin untuk peringkat kelima, dua poin untuk peringkat keenam, dan satu poin untuk peringkat ketujuh dan delapan. Sementara itu, setiap eliminasi akan dihargai dengan satu poin.

Seluruh rangkaian turnamen 2023 PMWI Riyadh dapat disaksikan melalui tayangan langsung di YouTube, Facebook, dan TikTok PUBG Mobile Esports Indonesia. Informasi terbaru seputar 2023 PMWI Riyadh dapat ditemukan di Instagram PUBG Mobile Esports Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com