Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga Esports Nasional 2023 Diluncurkan, Siapkan Format Promosi-Degradasi

Kompas.com - 27/06/2023, 18:30 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Operator resmi dari Pengurus Besar Esport Indonesia (PBESI), Garudaku, meluncurkan Liga Esports Nasional 2023 pada Selasa (27/6/2023).

Liga Esports Nasional merupakan liga terbuka yang dibuat sebagai bentuk komitmen dan keseriusan PBESI dan Garudaku mencapai prestasi tertinggi di Esport Tanah Air.

Sistem Liga Esports Nasional akan terdiri dari beberapa tingkatan, mulai dari Liga 3, Liga 2 dan Liga 1.

Nantinya, PBESI dan Garudaku akan mengatur semua bentuk kompetisi, format, lini masa, dan peserta liga.

Sistem Liga Esports Nasional memiliki format promosi dan degradasi liga. Jadi, tim yang sukses di liga dapat naik, sedangkan posisi terbawah akan terdegradasi.

Baca juga: HUT Jakarta, ESI DKI Gelar Turnamen Esports

Liga Esports Nasional mempunyai 4 konsep utama yakni, terbuka, tersebar, dan tertata. Artinya, Liga Esports Nassional terbuka bagi seluruh pecinta esports.

Mobile Legends akan menjadi gim yang dimainkan dalam Liga Esports Nasional pada 2023.

Ketua Harian PBESI, Komjen Pol Drs Bambang Sunarwibowo, mengatakan bahwa Liga Esports Nasional bertujuan untuk mengembangkan prestasi nasional.

Liga Esports Nasional 2023 adalah bentuk komitmen dan keseriusan Garudaku yang didukung penuh oleh PBESI untuk mencapai prestasi tertinggi di perhelatan esports Tanah Air sekaligus konsistensi sistem pembinaan prestasi berkelanjutan,” kata Bambang dalam rilis yang diterima Kompas.com.

“Menjadi komitmen PBESI dalam mengembangkan, memajukan, dan menguatkan kompetensi esports Indonesia untuk dapat mencapai prestasi setinggi-tingginya dan menjadi negara terdepan di kancah esports internasional,” tambah dia.

Baca juga: Valorant Challengers Indonesia: Kompetisi Sengit, BOOM Esports Juara

“Oleh karena itu, Liga Esports Nasional 2023 dipersiapkan untuk misi jangka panjang sebagai bagian dari pembinaan strategis PBESI dalam terus meningkatkan kompetensi pelatih serta atlet nasional berkompetensi dunia,” tuturnya.

Sementara itu, CEO Garudaku, Ricky Setiawan, menjelaskan bahwa Liga Esports Nasional dibuat untuk menciptakan kompetisi yang baik.

“Liga Esports Nasional sebagai liga resmi dari PBESI yang terbuka untuk semua masyarakat Indonesia,” jelasnya

“Tersebar merata ke seluruh pelosok Tanah Air, tertata dengan baik demi menciptakan tatanan kompetisi yang optimal,” tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com