Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas Indonesia Vs Argentina, Kesempatan Bagus Garuda Jajal Kekuatan Tim Kelas Dunia

Kompas.com - 26/05/2023, 05:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Laga uji tanding melawan Argentina disebut sebagai kesempatan bagus bagi timnas Indonesia untuk menjajal kekuatan tim kelas dunia.

Timnas Indonesia akan melakoni pertandingan uji coba melawan Argentina pada FIFA Matchday, Juni mendatang.

Laga timnas Indonesia vs Argentina dijadwalkan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 19 Juni 2023.

Baca juga: Ivar Jenner-Rafael Struick Tak Sabar Lawan Argentina di FIFA Matchday

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia, Dito Ariotedjo, menyebut pertandingan menghadapi Argentina adalah hal bagus bagi timnas Indonesia.

Sebab, selain punya pemain-pemain top, timnas Argentina juga datang ke Tanah Air dengan status juara dunia.

"Ini adalah salah satu cara untuk mengangkat animo sepak bola karena Argentina adalah tim kelas dunia," kata Dito di Kantor Komite Olimpiade Indonesia di Jakarta, pada Kamis (25/5/2023), seperti dikutip Antara.

"Semoga bisa menjadi hiburan bagi masyarakat dan yang pasti bisa menjadi pengalaman yang baik untuk timnas kita melawan tim kelas dunia," imbuh Dito.

Baca juga: Timnas Indonesia Akan Jajal Palestina dan Argentina, Shin Tae-yong Senang

Senada dengan Menpora Dito Ariotedjo, Raja Sapta Oktohari selaku Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) juga mendukung agenda timnas Indonesia yang akan beruji coba melawan Argentina.

Menurut Raja Sapta, laga kontra Argentina juga berguna untuk mengukur kekuatan skuad Garuda.

"Ini kesempatan yang baik untuk timnas Indonesia agar bisa uji coba."

"Selain itu, saya memberikan apresiasi setinggi-tinggnya kepada PSSI dan Pak Erick Thohir untuk mendorong dan mengobati luka masyarakat Indonesia yang sangat cinta dengan sepak bola," kata Raja Sapta.

Sebelumnya, Erick Thohir juga sempat menyinggung soal masyarakat Indonesia yang sangat menggilai sepak bola sebagai salah satu alasan timnas Argentina mau beruji coba melawan skuad Garuda.

Baca juga: Indonesia Vs Argentina, Momentum Berharga bagi Bek Persib

"Kita juara SEA Games. Itu dipandang sama Argentina. Artinya apa? Kita bisa memosisikan sebagai negara terbaik di Asia Tenggara untuk saat ini. Enjoy saja dulu," kata Erick dalam jumpa pers di SUGBK, Rabu (24/5/2023).

"Ini kesempatan luar biasa. Argentina juga melihat Indonesia yang sepak bolanya nomor satu, di mana 73 persen penduduknya gila bola," ucap Erick menambahkan.

Adapun timnas Argentina memang dijadwalkan melakoni dua laga uji coba di kawasan Asia pada FIFA Matchday Juni yang akan datang.

Sebelum menghadapi timnas Indonesia di Jakarta, Argentina dijadwalkan bakal beruji coba melawan Australia di China pada 15 Juni 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com