Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Siaran Langsung SEA Games 2023, Timnas Voli Putra Indonesia Vs Filipina

Kompas.com - 03/05/2023, 10:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Timnas voli putra Indonesia akan mengawali perjuangan mereka di SEA Games 2023 dengan melawan Filipina di Grup A.

Laga Indonesia vs Filipina dijadwalkan berlangsung di Olympic Complex Indoor Main Hall, Phnom Penh, Kamboja, Rabu pukul 14.30 WIB.

Duel melawan Filipina akan menjadi ajang pembuktian timnas voli putra Indonesia, yang kembali ditangani Jeff Jiang Jie.

Pasalnya, timnas voli putra Indonesia datang ke SEA Games 2023 Kamboja dengan status sebagai juara bertahan.

Baca juga: Jadwal Timnas Voli Indonesia di SEA Games 2023, Misi Pertahankan Emas Mulai Tengah Pekan Ini

Partai ini juga akan menjadi ulangan final SEA Games 2019. Kala itu, Indonesia menang 3-0 atas Filipina, yang ketika itu jadi tuan rumah.

Pada SEA Games tahun ini, timnas voli putra Indonesia diperkuat oleh Rivan Nulmulki, Doni Haryono, Dio Zulfikri, Muhammad Malizi, Nizar Zulfikar, Farhan Halim, Fahreza Rakha Abhinaya, Hernanda Zulfi, dan Yuda Mardiansyah Putra.

Lima pemain yang tahun lalu main di SEA Games Vietnam, yakni Irpan, Dimas Saputra, Rendy Febriant Tamamilang, Daffa Naufal dan Sigit Ardian, tidak masuk skuad.

Sebagai gantinya, PBVSI memanggil Boy Arnez, Hendra Kurniawan, Henry Ade Novian, Fahri S. Putratama, dan Agil Angga Anggara.

Baca juga: Tanpa Yolla Yuliana dan Shella Bernadetha, Timnas Voli Putri Indonesia Targetkan Perak SEA Games 2023

Adapun SEA Games 2023 Kamboja baru resmi dibuka pada Jumat (5/5/2023) Mei mendatang.

Namun, sejumlah cabang olahraga (cabor) sudah atau akan memainkan laga-laga babak penyisihan grup lebih dulu, termasuk voli indoor.

Menurut jadwal SEA Games 2023, nomor putra cabor voli akan dimulai lebih dahulu, yakni pada 3-8 Mei 2023.

Sementara itu, nomor putri bakal diselenggarakan pada 9-14 Mei.

Baca juga: Skuad Timnas Voli Putra di SEA Games 2023 Tanpa Libero Terbaik Proliga

Timnas voli putra tergabung di Grup A SEA Games 2023, bersama Filipina, Singapura, dan tim tuan rumah Kamboja.

Setelah melawan Filipina, Indonesia berturut-turut akan menghadapi Singapura (4/5/2023) dan Kamboja (6/4/2023).

Jadwal siaran langsung SEA Games 2023

Laga timnas voli putra Indonesia vs Filipina akan disiarkan langsung oleh MNC TV hari ini pukul 14.30 WIB.

Selain itu, pertandingan Indonesia vs Filipina pada cabor voli putra juga bisa ditonton lewat tayangan live streaming via tautan berikut >>> LINK

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com