Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Swiss Open 2023: Jadi Ganda Putra Indonesia yang Tersisa, Fikri/Bagas Tanpa Beban

Kompas.com - 24/03/2023, 04:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber PBSI

KOMPAS.com - Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menjadi satu-satunya ganda putra Indonesia yang tersisa di Swiss Open 2023. Kondisi itu tak membuat Fikri/Bagas merasakan beban.

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana memastikan tiket ke perempat final Swiss Open 2023 usai menyingkirkan Lee Jhe-huei/Yang Po-hsuan.

Bertanding di Lapangan 3 St Jakobshalle, Basel, pada Kamis (23/3/2023) malam WIB, Fikri/Bagas harus berjuang tiga gim untuk menaklukkan ganda putra Taiwan tersebut.

Baca juga: Hasil Swiss Open 2023: Lawan Lari Ganti Raket, Fikri/Bagas Menang, Lolos Perempat Final

Pada gim pertama, Fikri/Bagas menang mudah dengan skor 21-8 atas Lee/Yang.

Namun, Lee/Yang kemudian membalas dengan merebut gim kedua 21-15.

Fikri/Bagas yang sempat kehilangan ritme pada gim kedua bisa bangkit pada gim ketiga dan menang 21-16.

"Alhamdulilah bisa menang hari ini dan diberi kelancaran. Pada gim pertama, kami sudah panas duluan, sehingga bisa bermain baik dan akhirnya bisa unggul jauh," kata Bagas soal hasil laga ini, dikutip dari siaran pers PBSI yang diterima Kompas.com.

Baca juga: Hasil Swiss Open 2023: Ana/Tiwi Terhenti, Apriyani/Fadia Jadi Harapan Ganda Putri Indonesia

"Sebaliknya di gim kedua, lawan gantian mulai panas dan bisa menemukan performa terbaik. Selain itu, kami kalah juga karena banyak mati sendiri."

"Pada gim ketiga, kami bisa unggul kembali. Kuncinya jangan banyak mati sendiri di lapangan. Kami main nothing to lose saja dan yakin di tengah lapangan," tutur Bagas.

Fikri/Bagas kini menjadi satu-satunya ganda putra Indonesia yang tersisa di Swiss Open 2023.

Sebelumnya, dua ganda putra Merah Putih lainnya yakni Yeremia Rambitan/Pramudya Kusumawardana dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sudah tersisih.

Keduanya sama-sama langsung terhenti di babak pertama.

Kondisi itu membuat Fikri/Bagas kini menjadi tumpuan Indonesia pada turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 300 tersebut.

Baca juga: Hasil Swiss Open 2023: Rinov/Pitha Berjuang Keras Menangi Duel Merah Putih, Chico Mundur

Meski menjadi satu-satunya ganda putra yang menembus perempat final, Fikri/Bagas tak merasa terbebani.

"Meski kami tinggal sendirian setelah Pram/Yere dan Leo/Daniel sudah tersisih, kami tidak terbebani. Kami justru mau menunjukan kalau kami bisa," ujar Bagas menegaskan.

Di perempat final Swiss Open 2023, Fikri/Bagas akan menghadapi ganda putra unggulan tiga asal Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Fikri/Bagas sudah pernah dua kali melawan Ong/Teo yakni pada All England 2022 dan 2023.

Hasilnya, Fikri/Bagas selalu bisa mengalahkan Ong/Teo pada dua kesempatan itu.

Adapun laga-laga perempat final Swiss Open 2023 bakal digelar pada Jumat (24/3/2023).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber PBSI
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Piala Asia U23 2024, Syarat Timnas U23 Indonesia Lolos ke Perempat Final

Timnas Indonesia
Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com