Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Proliga 2023: Jakarta STIN BIN Raih Peringkat Ketiga

Kompas.com - 19/03/2023, 18:50 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Jakarta STIN BIN menang atas Surabaya BIN Samator dalam perebutan peringkat ketiga kategori putra di Grand Final Porliga 2023.

Duel Jakarta STIN BIN vs Surabaya BIN Samator dalam jadwal Proliga 2023 bergulir di GOR Among Rogo, Yogyakarta, pada Minggu (19/3/2023).

Jakarta STIN BIN membekuk Surabaya BIN Samator via skor 3-0 (31-29, 25-23, 25-16).

Keberhasilan ini menjadi prestasi membanggakan bagi Jakarta STIN BIN yang berhasil meraih peringkat ketiga di musim debut Proliga.

Jalannya pertandingan

Surabaya BIN Samator mendapatkan start bagus. Mereka memimpin sejak set pertama atas Jakarta STIN BIN.

Rivan Nurmulki dkk lalu mencoba mendekatkan diri dengaan kemenangan setelah unggul empat poin dalam kedudukan 20-16.

Baca juga: Link Live Streaming Grand Final Proliga 2023, Lavani Vs Bhayangkara Pukul 17.00 WIB

Samator hanya berjarak satu angka dari set poin dalam skor 23-20. Namun, penampilan mereka tidak tenang.

Kondisi itu membuat Jakarta STIN BIN menipiskan jarak menjadi 22-23 dengan Samator.

Servis yang awalnya dibiarkan keluar berhasil di-challenge oleh STIN BIN sehingga kedudukan imbang 23-23.

Jakarta STIN BIN mampu membalikkan keadaan. Sempat salah servis, tim debutan ini kembali memimpin berkat spike keras Rozalin Penchev.

Setelah itu, perolehan skor sangat ketat hingga kedudukan imbang 29-29.

Namun, Samator kehilangan dua poin penting sehingga mereka harus kalah dari Jakarta STIN BIN dengan skor 29-30.

Baca juga: Grand Final Proliga 2023: Ketika Lantunan Selawat Iringi Langkah Bandung bjb Menuju Juara

Samator memimpin 5-3 pada awal set. Di lain sisi, STIN BIN berupaya untuk menempel poin Samator.

Jakarta STIN BIN lalu dapat berbalik unggul 11-10. Tim yang dikapteni Farhan Halim mampu meredam serangan Samator.

Samator menyakan kedudukan 19-19. Skor sama kuat terus tercipta hingga 22-22.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com