Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sambutan Spesial Pelari Indonesia di Tokyo Marathon 2023

Kompas.com - 04/03/2023, 19:00 WIB
Ahmad Zilky,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Duta Besar Republik Indonesia buat Jepang dan Mikronesia, Heri Akhmadi, menyambut antusias kedatangan pelari marathon asal Indonesia yang ikut dalam ajang Tokyo Marathon 2023.

Adapun Tokyo Marathon 2023 digulirkan di Jepang pada Minggu (5/3/2023).

Heri Akhmadi bahkan membuat dua acara khusus guna menyambut kedatangan para pelari marathon asal Indonesia.

Agenda itu digulirkan dalam rangka memperingati 65 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Jepang.

"Dengan senang hati, saya menyambut seluruh pelari Indonesia yang berpartisipasi pada Tokyo Marathon 2023," kata Heri dalam rilis yang diterima Kompas.com.

"Tahun ini adalah tahun ke-65 ulang tahun penandatanganan hubungan diplomatik Indonesia-Jepang,” tambah dia.

Baca juga: Ini Atlet Putri Juara Tokyo Marathon 2022

“Bersamaan dengan kepemilikan wisma Indonesia ini dibeli oleh pemerintah RI pada tahun 1958. Sejak itu, maka wisma ini menjadi rumah kita bersama, rumah para warga Indonesia juga," katanya.

Ada dua acara yang digelar pihak KBRI untuk menyambut para pelari sekaligus memperingati 65 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Jepang, yaitu shake-out run dan jamuan makan malam carbo loading night.

Shake-out run diselenggarakan di Hibiya Park, Tokyo, pada Jumat (3/3/2023) mulai pukul 08.00 WIB.

Acara itu bertujuan sebagai ajang pemanasan bagi pelari Indonesia untuk mengikuti Tokyo Marathon.

Selanjutnya, digelar juga jamuan makan malam carbo loading night yang diselenggarakan di Wisma Duta Besar RI di Tokyo, pada Jumat 3 Maret jam 18:00 waktu setempat.

Carbo Loading atau Carbohydrate Loading adalah peningkatan asupan karbohidrat bagi para pelari guna menaikkan kadar glikogen dalam otot sebelum melakukan lari jarak jauh seperti lari marathon.

Baca juga: Ini Atlet Putri Juara Tokyo Marathon 2022

Dubes RI menggelar acara itu bekerjasama dengan PT Amerta Indah Otsuka dan Cerita Lari.

"Berbagai kegiatan kami lakukan dalam memperingati 65 tahun hubungan Indonesia – Jepang. Dengan semangat “Satu Hati” atau “Kokoro-Hitotsu-Ni”, kegiatan ini sebagai simbol kesiapan Indonesia untuk lebih meningkatkan kerja sama kedua negara di berbagai bidang,” tegas Heri Akhmadi.

Heri pun berharap dengan berbagai persiapan ini, para pelari yang akan ikut ajang Tokyo Marathon besok bisa tampil dengan optimal dan menempuh garis finish.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com