Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Hanya Buat 33 Persen Penguasaan Bola, Xavi Singgung Kroos dan Modric

Kompas.com - 03/03/2023, 16:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Barcelona meraih kemenangan saat bertandang ke markas Real Madrid dalam semifinal leg pertama Copa del Rey.

Barca menang tipis 1-0 atas Real Madrid di Santiago Bernabeu, Jumat (3/3/2023) dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, Barca seakan lupa dengan filofosi mereka tentang penguasaan bola.

Skuad asuhan Xavi Hernandez itu hanya membuat 35 persen penguasaan bola berdasarkan statistik dari Goal Internasional.

Sementara dari statistik Opta, Barca atau Blaugrana hanya membuat 33 persen penguasaan bola.

Baca juga: Copa del Rey: Barcelona Amankan Leg Pertama, Madrid Tetap Tim Favorit

Akan tetapi, Barca bisa memaksimalkannya dengan kemenangan satu biji gol. Itu pun tercipta berkat gol bunuh diri Eder Militao.

Xavi Hernandez punya alasan tersendiri terkait buruknya penguasaan bola Barca yang menjadi identitas mereka.

Pelatih asal Spanyol itu menilai keberadaan Toni Kroos dan Luka Modric di Madrid jadi faktor utama. Keduanya merupakan gelandang pengatur serangan sekaligus pengatur tempo permainan Los Blancos.

"Ini bukan permainan yang kami inginkan. Mereka mendominasi kami dengan penguasaan bola," kata Xavi dikutip Goal.

Baca juga: Barcelona Lupa Tiki-taka, Parkir Bus ala Xavi Bikin Madrid Frustrasi

"Bagaimana caranya merebut bola dari Toni Kroos dan Luka Modric? Mereka patut diwasparai karena mereka luar biasa," puji dia.

Bagi Xavi Hernandez, kemenangan 1-0 Barcelona atas Real Madrid membuka harapan lolos ke final Copa del Rey.

Namun, dia tak ingin menjadikan Barca lupa dengan tiki-taka dan penguasaan bola.

"Saya puas tetapi kami harus berkembang soal penguasaan bola. Kami tak ingin lawan mendominasi."

"Kami puas dengan hasil tetapi tidak dengan pertandingan," tegas dia.

Baca juga: Hasil Real Madrid Vs Barcelona: Gol Bunuh Diri Pastikan Barca Menang

Statistik positif lain menyebutkan Blaugrana tampil efektif.

Mereka hanya membuat empat sepakan percobaan. Tetapi dua di antaranya mengarah ke gawang.

Sementara tuan rumah membuat 13 sepakan percobaan ke gawang Barca. Namun tak satupun mengarah ke gawang.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com