Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indra Sjafri Rasakan Dampak Berhentinya Liga 2

Kompas.com - 24/02/2023, 20:20 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, memiliki tugas tambahan menangani Timnas U23 Indonesia untuk SEA Games 2023 Kamboja.

Indra Sjafri mendapat kepercayaan tersebut pada 30 Januari 2023. Sejak saat itu, dia mulai berusaha mencari pemain kebutuhannya.

Batu terjal dirasakan Indra dalam upaya mencari pemain sesuai keinginannya. Sebab, musim ini tidak ada kompetisi Liga 2.

Seperti diketahui, Liga 2 terpaksa berhenti sebagai efek domino dari Tragedi Kanjuruhan.

Baca juga: Jabat Waketum PSSI, Zainudin Amali Mundur secara Informal sebagai Menpora

Dirtek PSSI itu mengakui kesulitan mencari pemain karena minimnya kompetisi. Hanya ada satu kompetisi yang berjalan, yakni Liga 1.

Pelatih kelahiran Sumatera Barat itu bisa saja mencari pemain yang mentas di Liga 1. Namun, tak banyak pemain di bawah usia 23 yang dapat jam terbang.

"Karena Liga 2 terhenti, kita jadi tidak bisa memantau pemain Liga 2," kata Indra dikutip laman resmi PSSI.

Sebagai solusinya, mantan pelatih Bali United itu berdiskusi dengan pelatih dan manajeman klub Liga 1 dan 2 secara daring.

Baca juga: Erick Thohir: Pemerintah Dukung PSSI, Kans Bangun Training Center Timnas di IKN

Indra mencari masukan dari pelatih terkait pemain yang nantinya bisa masuk ke dalam skuad timnas U23 Indonesia.

"Oleh sebab itu kita minta informasi dan diskusi tentang pemain Liga 2 yang secara kwalitas pantas dipanggil masuk di pemusatan latihan (training camp/TC) tahap 1 SEA Games," ujar Indra.

"Ini mungkin salah satu dari pekerjaan yang saya lakukan sejak terpilih menukangi timnas untuk SEA Games nanti," jelas dia.

Adapun jadwal SEA Games 2023 berlangsung pada 5-17 Mei 2023. Beberapa setelah ajang tersebut, Piala Dunia U20 bergulir, tepatnya 20 Mei-11 Juni 2023.

Baca juga: STY Soroti 3 Hal Usai Timnas U20 Indonesia Kalah dari Selandia Baru

Hal tersebut membuat PSSI memberikan jabatan pelatih timnas U23 Indonesia kepada Indra Sjafri.

Sebelumnya, timnas U23 Indonesia dipegang oleh Shin Tae-yong. Namun, jadwal yang padat membuat situasi berubah.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com