Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Bursa Transfer: Leandro Trossard Menuju Arsenal, Winger MU Berpeluang Gabung Dortmund

Kompas.com - 20/01/2023, 05:00 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Arsenal selangkah lagi mendapatkan gelandang Brighton, Leandro Trossard. Sementara itu, winger muda Manchester United, Anthony Elanga, berpeluang gabung Dortmund.

Usai gagal memboyong Mykhailo Mudryk yang akhirnya ditikung Chelsea, Arsenal tak lantas berhenti beroperasi di bursa transfer musim dingin Januari ini.

Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, pada Kamis (19/1/2023) malam WIB menyampaikan bahwa kubu The Gunners selangkah lagi bakal mendapatkan Leandro Trossard.

Romano menyebutkan, Arsenal sudah mencapai kesepakatan dengan Brighton & Hove Albion soal transfer gelandang asal Belgia tersebut.

Baca juga: Potter Tak Tahu Bagaimana Cara Chelsea Tuntaskan Transfer Mudryk

Pihak The Gunners dikabarkan siap menebus Trossard seharga 27 juta poundsterling atau sekitar Rp 506,3 miliar dari Brighton.

Sementara itu, Manchester United (MU) berpotensi melepas winger muda mereka, Anthony Elanga, ke klub Jerman, Borussia Dortmund.

Prioritas Elanga saat ini adalah bergabung dengan Dortmund. Namun, keputusan akhir ada pada pihak MU selaku klub yang memilikinya.

Elanga berpeluang pindah ke Jerman pada bursa transfer musim dingin ini untuk melakoni periode pinjaman di Dortmund.

Baca juga: Debut Wout Weghorst di Man United: Rating 6, 14 Operan Sukses, Masih Proses

Klub top Liga Inggris lainnya yakni Liverpool dikabarkan tidak melepas gelandang asal Brasil, Arthur Melo.

Arthur dipinjam dari Juventus pada musim panas lalu. Ia kesulitan menembus skuad utama The Reds dan sempat mengalami cedera.

Menurut Fabrizio Romano, Juergen Klopp selaku manajer Liverpool membutuhkan Arthur untuk menambah kedalaman skuadnya.

West Ham yang sedang berusaha lepas dari zona degradasi coba menambah amunisi lini depan dengan menawar striker Aston Villa, Danny Ings.

The Hammers telah melayangkan tawaran sebesar 15 juta poundsterling atau sekitar Rp 281,5 miliar untuk memboyong Ings dari Villa.

Baca juga: Rekap Transfer Eropa: Messi Bertahan, Depay ke Atletico, Bayern Temukan Pengganti Neuer

Di luar Inggris, Bayern Muenchen sudah meresmikan kiper anyar mereka, Yann Sommer.

Sementara itu di Spanyol, Memphis Depay sudah tiba di Madrid untuk menjalani tes medis bersama Atletico.

Berikut adalah rekap bursa transfer musim dingin Eropa, Kamis (19/1/2023).

  • Yann Sommer (Borussia Moenchengladbach) ke Bayern Muenchen - resmi
  • Pedro Porro (Sporting CP) ke Tottenham Hotspur - negosiasi
  • Memphis Depay (Barcelona) ke Atletico Madrid - tes medis
  • Anthony Elanga (Man United) ke Borussia Dortmund - rumor
  • Arthur Melo (Liverpool) - bertahan
  • Arnaut Danjuma (Villarreal) ke PSV Eindhoven - rumor
  • Danny Ings (Aston Villa) ke West Ham - negosiasi
  • Leandro Trossard (Brighton) ke Arsenal - kesepakatan pribadi
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com