Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lionel Messi Masuk Daftar Elite Juara Piala Dunia, Liga Champions, dan Ballon d'Or

Kompas.com - 19/12/2022, 13:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Tidak semua pesepak bola bisa merasakan manisnya mengangkat trofi Piala Dunia FIFA, Liga Champions UEFA, dan Ballon d'Or. Kini, Lionel Messi masuk daftar elite peraih tiga gelar bergengsi tersebut usai mengantar Argentina berpesta di Qatar.

Timnas Argentina yang dikapteni Lionel Messi tampil sebagai juara Piala Dunia 2022 Qatar usai mengalahkan Perancis lewat drama adu penalti, Minggu (18/12/2022) malam WIB.

Diwarnai dua gol Messi dan hat-trick Kylian Mbappe, Argentina dan Perancis bermain sama kuat 3-3 pada waktu normal hingga extra time.

Argentina akhirnya bisa menyudahi pertandingan dramatis di Stadion Lusail tersebut dengan kemenangan 4-3 via adu penalti atas Perancis.

Baca juga: Daftar Juara Piala Dunia: Terbaru Argentina, Lionel Messi dkk Berpesta di Qatar

Argentina pun berpesta dan sang kapten Lionel Messi melengkapi karier hebatnya di panggung sepak bola dengan trofi paling agung, Piala Dunia FIFA.

Sebelumnya, Messi telah mengoleksi berbagai gelar bergengsi termasuk 10 titel La Liga, satu Ligue 1, empat Liga Champions, dan tujuh Ballon d'Or.

Messi Masuk Daftar Elite

Trofi Piala Dunia, Liga Champions, dan Ballon d'Or dianggap sebagai pencapaian tertinggi seorang pesepak bola di level timnas, klub, dan individu.

Sebelum turnamen akbar di Qatar tahun ini, hanya ada delapan pesepak bola yang mampu menyatukan gelar Piala Dunia FIFA, Liga Champions Eropa, dan Ballon d'Or.

Baca juga: Rekor Argentina dan Lionel Messi Usai Juara Piala Dunia 2022

Orang terakhir yang berhasil menyatukan tiga titel bergengsi itu adalah gelandang legendaris AC Milan asal Brasil, Ricardo Kaka.

Kaka merupakan anggota timnas Brasil saat juara Piala Dunia 2002 di Korea Selatan dan Jepang.

Bersama AC Milan, Kaka lantas memenangi Liga Champions 2007 yang berujung pada trofi Ballon d'Or pada tahun yang sama.

Selain Kaka, nama-nama besar lain yang berhasil memenangi trofi Piala Dunia, Liga Champions, dan Ballon d'Or adalah Sir Bobby Charlton, Franz Beckenbauer, Gerd Mueller, Paolo Rossi, Zinedine Zidane, Rivaldo, dan Ronaldinho.

Kini, dengan keberhasilan mengantar Argentina menjuarai Piala Dunia 2022 Qatar, Lionel Messi menjadi pesepak bola ke-9 yang masuk daftar elite tersebut.

Lionel Messi mengangkat trofi Piala Dunia 2022 usai Argentina meraih kemenangan atas Perancis dalam laga final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Doha, Qatar, 18 Desember 2022. (Photo by Anne-Christine POUJOULAT / AFP)AFP/ANNE-CHRISTINE POUJOULAT Lionel Messi mengangkat trofi Piala Dunia 2022 usai Argentina meraih kemenangan atas Perancis dalam laga final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Doha, Qatar, 18 Desember 2022. (Photo by Anne-Christine POUJOULAT / AFP)

Baca juga: Mengenal Bisht, Jubah Kain Lionel Messi Saat Angkat Trofi Piala Dunia

Berikut adalah daftar sembilan pesepak bola yang mampu meraih gelar juara Piala Dunia, Liga Champions, dan Ballon d'Or.

No Nama Pemain Negara Piala Dunia Liga Champions Ballon d'Or
1 Sir Bobby Charlton Inggris 1966 1967-1968 1966
2 Franz Beckenbauer Jerman 1974 (pemain), 1990 (pelatih) 1973-1974, 1974-1975, 1975-1976 1972, 1976
3 Gerd Mueller Jerman 1974

1973-1974, 1974-1975, 1975-1976

1970
4 Paolo Rossi Italia 1982 1984-1985 1982
5 Zinedine Zidane Perancis 1998 2001-2002 (pemain), 2915-2016, 2016-2017, 2018-2019 (pelatih) 1998
6 Rivaldo Brasil 2002 2002-2003 1999
7 Ronaldinho Brasil 2002 2005-2006 2005
8 Kaka Brasil 2002 2006-2007 2007
9 Lionel Messi Argentina 2022

2005–2006, 2008–2009, 2010–2011, 2014–2015

2009, 2010, 2011, 2012, 2015, 2019, 2021

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com