Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sofyan Amrabat, Batu Karang Maroko yang Wajib Diwaspadai Perancis

Kompas.com - 12/12/2022, 17:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Opta

KOMPAS.com - Sofyan Amrabat menjelma menjadi batu karang di lini tengah timnas Maroko. Perancis wajib mewaspadai Amrabat pada laga semifinal Piala Dunia 2022.

Juara bertahan Perancis akan melawan tim kejutan Maroko pada semifinal Piala Dunia 2022 Qatar.

Laga Perancis vs Maroko itu bakal dilangsungkan di Stadion Al Bayt, Al Khor, pada Kamis (15/12/2022) pukul 02.00 WIB.

Perancis membuktikan bahwa kutukan juara bertahan tidak berlaku pada mereka.

Les Bleus menjadi tim juara bertahan pertama yang mampu menembus semifinal Piala Dunia setelah Brasil melakukannya pada 1998.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Semifinal Piala Dunia 2022: Argentina Vs Kroasia, Perancis Vs Maroko

Sementara itu, Maroko mengukir sejarah dengan lolos ke semifinal Piala Dunia 2022.

Singa-singa Atlas menjadi tim Afrika pertama yang berhasil melaju hingga semifinal Piala Dunia FIFA.

Peran Penting Amrabat dalam Langkah Bersejarah Maroko

Kiper Yassine Bounou alias Bono mendapat pujian setinggi langit berkat penampilan luar biasa saat Maroko mendepak Spanyol via adu penalti di babak 16 besar.

Kemudian di perempat final, Youssef En-Nesyri mencetak gol tunggal kemenangan Singa-singa Atlas atas Portugal.

Namun, Maroko bukan hanya tentang Bono, En-Nesyri, atau Hakim Ziyech yang juga tampil bagus setelah memutuskan kembali ke timnas Maroko untuk Piala Dunia 2022.

Di lini tengah Singa-singa Atlas berdiri sosok tangguh bernama Sofyan Amrabat.

Baca juga: Youssef En-Nesyri: Melompat seperti Michael Jordan, Kirim Ronaldo dkk Pulang

Amrabat yang menghuni posisi gelandang bertahan tak pernah absen pada lima laga yang sudah dilakoni Maroko di Piala Dunia 2022, dari fase grup hingga perempat final.

Bahkan, dari lima laga tersebut, gelandang tengah milik Fiorentina itu selalu bermain penuh termasuk kontra Spanyol yang harus dituntaskan dengan adu penalti.

Gelandang timnas Spanyol Gavi berebut bola dengan gelandang Maroko Sofyan Amrabat pada 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Maroko vs Spanyol di Stadion Education City di Al-Rayyan, barat Doha pada Selasa 6 Desember 2022.AFP/JACK GUEZ Gelandang timnas Spanyol Gavi berebut bola dengan gelandang Maroko Sofyan Amrabat pada 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar antara Maroko vs Spanyol di Stadion Education City di Al-Rayyan, barat Doha pada Selasa 6 Desember 2022.

Laga kontra Spanyol menjadi salah satu penampilan terbaik Amrabat di Piala Dunia 2022. Dalam laga tersebut, ia mampu "mengantongi" dua gelandang muda La Roja, Pedri dan Gavi.

Hingga pertandingan keempat (vs Spanyol), Sofyan Amrabat adalah pemain dengan jumlah tekel (5), intersep (5), dan sapuan (5) terbanyak.

Halaman:
Baca tentang
Sumber Opta
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com