Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Grealish Percaya Diri: Inggris Penuh Talenta di Tiap Lini

Kompas.com - 07/12/2022, 18:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Inggris perlu mengalahkan sang juara bertahan Piala Dunia 2022, Perancis, untuk melaju ke semifinal.

Pertandingan Inggris vs Perancis pada perempat final Piala Dunia 2022 bakal berlangsung pada Minggu (11/12/2022) dini hari WIB.

Gelandang timnas Inggris, Jack Grealish, percaya diri dengan skuad The Three Lions saat ini.

Kendati pelatih Gareth Southgate sempat menuai kontroversi soal pemilihan pemain, namun Inggris punya banyak talenta.

Baca juga: Jadwal Perempat Final Piala Dunia 2022: Belanda Vs Argentina, Inggris Vs Perancis

"Ya, saya harus berkata jujur. Saya sangat senang di sini mewakili negara dan bersama rekan-rekan terhebat," kata Jack Grealish dikutip laman resmi FIFA.

The Three Lions memiliki nama-nama menonjol pada Piala Dunia 2022 di berbagai lini.

Sebut saja Jude Bellingham, Phil Foden, Bukayo Saka, hingga Harry Kane.

"Kami memiliki skuad yang sangat berbakat, sejujurnya, di setiap posisi. Anda tahu, saya pikir kami pantas mendapat sedikit pujian," kata dia percaya diri.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Declan Rice Minta Inggris Jangan Takut Mbappe

Inggris muncul sebagai tim tersubur hingga babak 16 besar. Selain itu, berhasil cleansheet atau nirbobol tiga kali.

"Kami jelas hanya akan menantikan pertandingan pada hari Sabtu (Minggu dini hari WIB) sekarang dan mudah-mudahan kami bisa melakukannya dengan penuh percaya diri dan mendapatkan kemenangan,"

Melawan Perancis dengan segala latar belakang yang ada tak membuatnya gentar. Grealish percaya dengan rekan setimnya.

"Itu salah satu yang kita semua nantikan dan akan kita persiapkan dengan baik. Jelas, semua orang ingin terlibat di dalamnya, saya yakin," terang dia.

Baca juga: Inggris Vs Perancis di Perempat Final Piala Dunia 2022, Southgate: Les Blues Ujian Terberat The Three Lions

"Tapi seperti yang saya katakan, kami bermain dengan penuh percaya diri saat ini."

"Namun, kami juga harus ingat mereka adalah juara dunia dan ini akan menjadi pertandingan yang sulit, mereka memiliki superstar di seluruh lapangan," ujarnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com