Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menentukan Juara Grup dan Runner-up Piala Dunia 2022

Kompas.com - 29/11/2022, 22:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Dari 32 peserta, hanya juara grup dan runner-up klasemen Piala Dunia 2022 yang lolos ke babak 16 besar.

Runner-up adalah tim peserta yang berada di peringkat kedua pada klasemen Piala Dunia 2022.

Adapun jumlah grup dalam Piala Dunia 2022 sebanyak delapan, yakni Grup A, B, hingga H.

Setiap negara berisi empat negara. Format babak penyisihan grup Piala Dunia 2022 menggunakan sistem round robin.

Baca juga: Kuffiyah dan Thawb, Busana Khas Timur Tengah di Piala Dunia 2022

Artinya, setiap negara akan saling bertemu dan bermain sebanyak tiga kali.

Dari tiga kali pertandingan tersebut, akan muncul juara grup dan runner-up klasemen. Bagaimana cara menentukan posisi atau peringkat Piala Dunia 2022?

  • Jumlah total poin dari tiga laga
  • Selisih gol secara keseluruhan dari semua laga fase grup
  • Jumlah gol yang dicetak dari semua laga fase grup
  • Jumlah poin dalam pertandingan antartim (head-to-head poin)
  • Selisih gol dalam pertandingan antartim (head-to-head selisih gol)
  • Jumlah gol yang dicetak dalam pertandingan antartim (head-to-head jumlah gol yang dicetak)
  • Poin fair play
    • Kartu kuning: minus 1 poin
    • Kartu merah tidak langsung (2 kartu kuning): minus 3 poin
    • Kartu merah langsung: minus 5 poin
    • Kartu kuning yang disusul kartu merah langsung: minus 5 poin
  • Undian oleh FIFA

Baca juga: Pesan Politik dari Piala Dunia Qatar 2022

Berikut penjelasan lengkapnya!

Cara Menentukan Juara Grup dan Runner-up Piala Dunia 2022

Poin

Jumlah poin terbanyak berhak menempati posisi teratas. Berikut detail perolehan poin.

  • Menang: 3 poin
  • Imbang: 1 poin
  • Kalah: 0 poin

Selisih Gol

Ketika terdapat poin sama, posisi teratas ditentukan lewat jumlah selisih gol. Negara yang memiliki selisih gol lebih banyak berhak di atas.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Akhir Tragis Generasi Emas Belgia?

Produktivitas Gol

Jika poin dan selisih gol sama, ketentuan selanjutnya adalah total gol dari tiga pertandingan babak penyisihan grup Piala Dunia 2022.

Negara yang memiliki total gol lebih banyak, berhak di peringkat atas.

Kemudian, jika tiga syarat di atas masih sama akan dibuat klasemen kecil dari negara-negara yang terlibat.

Head to Head Poin (klasemen kecil)

Jumlah poin terbesar yang diperoleh dalam pertandingan grup antara tim yang bersangkutan (head to head poin).

Baca juga: Skuad Brasil di Piala Dunia 2022: Daftar Pemain dan Nomor Punggung

Selisih Gol (klasemen kecil)

Selisih gol yang dihasilkan dari pertandingan grup antara tim yang bersangkutan.

Produktivitas Gol (klasemen kecil)

Jumlah banyak gol yang dicetak di semua pertandingan grup antara tim yang bersangkutan.

Gol Tandang (klasemen kecil)

Gol yang dicetak tandang dihitung ganda antara tim yang bersangkutan (jika seri hanya antara dua tim).

Baca juga: Piala Dunia 2022, Pelatih Brasil Berang Lihat Neymar Jadi Sasaran Tekel

Poin Fair Play (klasemen kecil)

Jika semua persyaratan di atas sama, ketentuan selanjutnya adalah nilai poin fair play dalam tiga pertandingan di grup.

Undian FIFA

Langkah terakhir jika masih sama adalah undian dari Komite Organisasi FIFA.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com