Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

F1 GP Brasil 2022, Perang Verstappen Vs Sergio Perez, Prahara Red Bull

Kompas.com - 14/11/2022, 17:20 WIB
Rafiandra Putra Andika,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber ESPN

KOMPAS.com - F1 GP Brasil 2022 merupakan seri Formula 1 2022 yang ingin segera dilupakan oleh tim Red Bull Racing.

Sebab, kedua pebalapnya, Max Verstappen dan Sergio Perez, terlibat kontroversi soal posisi finis.

F1 GP Brasil 2022 telah selesai dilaksanakan pada Senin (14/11/2022) dini hari, dengan George Russell dari Mercedes berhasil menjadi pemenang.

Russel sekaligus mencatatkan kemenangan pertama dalam sepanjang kariernya di F1.

Sang juara dunia F1 musim ini, Max Verstappen hanya bisa finis di posisi keenam setelah mengalami kontak dengan Lewis Hamilton pada awal balapan dan mendapatkan penalti lima detik.

Verstappen berhasil finis di depan rekan satu timnya, Sergio "Checo" Perez yang harus puas berada di posisi ketujuh.

Penentuan posisi finis itulah yang memicu perselisihan di antara kedua pebalap Red Bull.

Baca juga: F1 GP Brasil: Insiden Verstappen-Hamilton dan Kemenangan Perdana George Russell

Pada lap 66, Perez diminta menyerahkan posisinya saat itu, yaitu posisi keenam kepada Verstappen yang berada di belakangnya.

Verstappen yang menggunakan ban soft diminta mengejar Fernando Alonso dan Charles Leclerc yang ada di posisi ke-5 dan 4, dengan catatan berjanji untuk memberikan lagi posisinya kepada Perez andai misi itu gagal.

Pada lap terakhir, karena Verstappen gagal mengejar Alonso dan Leclerc, ia berkali-kali diminta oleh tim untuk kembali memberikan posisi keenam kepada Perez. 

Verstappen tidak mengindahkan perintah timnya, dan ia tetap finis di posisi keenam dengan jarak empat detik dari Perez di posisi ketujuh.

Bukan tanpa alasan Verstappen diminta menyerahkan posisinya kembali oleh Red Bull.

Sebagai informasi, Perez kini sedang berduel memperebutkan posisi dua klasemen pebalap dengan Charles Leclerc (Ferarri), yang finis di posisi keempat F1 GP Brasil 2022.

Baca juga: Jadwal F1 GP Brasil 2022: Lewis Hamilton Incar Kemenangan Perdana

"Saya sudah bilang kepada kalian (Red Bull), kalian tidak bisa meminta hal itu kepada saya lagi, Oke? Apakah ini sudah jelas? Saya sudah memberikan alasan," kata Verstappen di team radio setelah melintasi garis finis.

"Terima kasih untuk itu, tim, terima kasih. Ini memperlihatkan seperti apa dirinya (Verstappen)," kata Perez kepada tim setelah finis.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com