Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Dunia 2022: Giovanni Simeone Mengetuk Pintu Argentina

Kompas.com - 27/10/2022, 19:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber TyC Sports

KOMPAS.com - Giovanni Simeone berambisi menembus skuad timnas Argentina untuk Piala Dunia 2022. Striker Napoli itu siap membuktikan kepada Lionel Scaloni bahwa ia layak dibawa ke Qatar.

Meski harus berbagi tempat dengan Victor Osimhen di lini depan Napoli, Giovanni Simeone menjadi figur penting di balik performa impresif I Partenopei musim ini.

Sejauh ini, Simeone mengemas dua gol dari enam penampilan di kompetisi teratas Liga Italia, Serie A.

Sementara itu di panggung Liga Champions, putra Diego Simeone itu tampil tajam dengan menjaringkan empat gol dari empat pertandingan.

Baca juga: Napoli Vs Liverpool 4-1, Air Mata Putra Diego Simeone Saat Cium Tato Liga Champions

Gol-gol Giovanni Simeone itu membantu Napoli menguasai posisi puncak klasemen Liga Italia dan lolos ke fase gugur Liga Champions.

Performa apik Simeone membuat pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni, memasukkan namanya ke dalam skuad bayangan La Albiceleste untuk Piala Dunia 2022 Qatar.

Simeone pun siap membuktikan kepada Scaloni bahwa ia layak dibawa ke Qatar.

"Saya senang dengan panggilan ke timnas Argentina. Bagi saya itu adalah hal spesial dan menegaskan bahwa saya harus selalu merasa yakin," kata Simeone dikutip TyC Sports, Selasa (25/10/2022).

Baca juga: Hasil Lengkap Liga Champions: Muenchen dan Napoli Sempurna, Barcelona dan Atletico ke Liga Europa

Pemain berusia 27 tahun itu punya kans besar berangkat ke Qatar karena lini depan timnas Argentina sedang dihantam badai cedera.

Dua penyerang lain yang juga dipanggil Scaloni yakni Paulo Dybala (AS Roma) dan Nicolas Gonzalez (Fiorentina) mengalami cedera dan kondisinya masih meragukan untuk tampil di Piala Dunia 2022.

Meski begitu, Simeone menegaskan bahwa ia akan terus bekerja keras membuktikan ketajamannya di lapangan demi satu tempat di skuad La Albiceleste.

Baca juga: 24 Hari Jelang Piala Dunia 2022: Cerita di Balik Kuncung Sakti Ronaldo Nazario

"Saya akan menunjukkan kepada Scaloni bahwa saya siap," kata Simeone.

"Saya ingin berada di sana (Piala Dunia) dan membantu tim. Saya akan sangat senang jika bisa melakukannya dan memberikan yang terbaik bagi tim nasional," ujar pemain yang dipinjam Napoli dari Hellas Verona tersebut.

Adapun Piala Dunia 2022 Qatar akan digelar mulai 20 November 2022 mendatang.

Pada turnamen tersebut, timnas Argentina masuk Grup C bersama Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia.

Argentina akan memulai kiprah pada Piala Dunia 2022 dengan melawan Arab Saudi di Stadion Ikonik Lusail, 22 November 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com