Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Luis Enrique Tak Panggil Ansu Fati ke Timnas Spanyol Jelang Piala Dunia 2022

Kompas.com - 17/09/2022, 15:40 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique, mengungkapkan alasan yang membuatnya tak memanggil Ansu Fati ke skuad La Furia Roja.

Luis Enrique telah menentukan 25 pemain yang akan mengikuti dua laga internasional di ajang UEFA Nations League terakhir sebelum Piala Dunia 2022.

Timnas Spanyol dijadwalkan menghadapi Swiss pada 25 September 2022. Selanjutnya, mereka akan melawan Portugal pada 28 September 2022.

Dari semua pemain yang dipanggil, ada satu nama absen. Ansu Fati kali ini tidak masuk dalam daftar meski tampil apik di Barcelona dengan torehan dua gol dan dua assist dalam tujuh laga di semua kompetisi.

Baca juga: Jadwal Timnas Spanyol di Piala Dunia 2022, La Roja Mencari Momen Titik Balik

Luis Enrique mengatakan, keputusan tidak memanggil Ansu Fati ke timnas Spanyol lantaran ia masih ingin memantau apakah cedera penyerang muda asal Barcelona itu bisa kambuh atau tidak.

Wajar saja jika Luis Enrique masih memantau apakah cedera Ansu Fati masih bisa kambuh atau tidak.

Pasalnya, pada musim 2021-2022 lalu, Ansu Fati lebih banyak menghabiskan waktu di ruang perawatan akibat cedera yang dialaminya.

"Dia datang pada bulan Juni untuk masuk ke dinamika grup dan melihat kondisinya. Pada kenyataannya, dia jauh lebih baik," ujar Enrique, seperti dilansir dari Football Espana.

"Dia hanya bermain sekali sebagai starter untuk klubnya musim ini dan hal tersebut memberi tahu saya sesuatu."

Baca juga: Profil Tim Piala Dunia 2022: Spanyol, Pertaruhan La Roja

"Mudah-mudahan kita akan melihat yang terbaik dari Ansu lagi, tetapi hari ini saya tidak melihatnya dalam daftar."

"Dia mendapatkan kepercayaan diri lagi dan permainannya meningkat setelah tidak bermain untuk waktu lama," kata Enrique melanjutkan.

Adapun kali terakhir Ansu Fati dipanggil Luis Enrique untuk memperkuat timnas Spanyol adalah pada saat UEFA Nations League Juni lalu.

Akan tetapi, pemain berusia 19 tahun itu hanya menghangatkan kursi bangku cadangan dan tidak turun sama sekali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pratama Arhan Debut di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Pratama Arhan Debut di Suwon FC, Mentas 3 Menit, Kena Kartu Merah

Internasional
Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Southampton Promosi ke Premier League, Libas Leeds di Final Play-off

Liga Inggris
Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Bonucci Ucap Selamat Tinggal kepada Sepak Bola

Liga Italia
Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Mbappe Tak Tergantikan di PSG, Enrique Butuh 6 Rekrutan Baru

Liga Lain
Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Jadwal Leg 2 Final Liga 1 Madura United Vs Persib: Modal Apik Maung

Liga Indonesia
Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Top Skor Liga 1, David da Silva Mantap di Puncak Usai Bobol Madura United

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva 'Sakti', Maung Pesta

Hasil Persib Vs Madura United 3-0: Da Silva "Sakti", Maung Pesta

Liga Indonesia
Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Motogp
Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan 'Om' Sendiri, Modal Olimpiade

Malaysia Masters 2024: Rinov/Pitha Lawan "Om" Sendiri, Modal Olimpiade

Badminton
HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

HT Persib Vs Madura United: Dua Tim Buntu di Babak Pertama, Skor 0-0

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Motogp
Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Klub Maarten Paes FC Dallas Sambut Bendera Indonesia dengan Cinta

Liga Lain
Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Bundesliga
Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Inter Miami Menang Tanpa Messi, Reaksi Keras Fans, Martino Minta Maaf

Liga Lain
MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

MilkLife Soccer League 2024, Komitmen untuk Sepak Bola Putri Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com