Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kekurangan Timnas U20 Indonesia di Mata Cahya Supriadi

Kompas.com - 16/09/2022, 08:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Kiper utama timnas U20 Indonesia, Cahya Supriadi, membocorkan kekurangan skuad asuhan Shin Tae-yong sejauh ini di Kualifikasi Piala Asia U20 2023.

Pelatih timnas U20 Indonesia, Shin Tae-yong, belum puas kendati Cahya Supriadi dkk menang telak 4-0 pada laga perdana kontra Timor Leste.

"Ada beberapa hal yang masih saya lihat kekurangannya tetapi tetap saya ingin memuji para pemain walaupun panas bisa bekerja maksimal," kata Shin Tae-yong seusai laga, Rabu (14/9/2022).

Cahya Supriadi menjelaskan salah satu kekurangan skuad Garuda Nusantara adalah soal komunikasi.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Hong Kong: Malam Ini Pukul 20.00 WIB

Beberapa kali komunikasi yang terhambat membuat salah mengerti saat umpan, menyerang, dan bertahan antarpemain.

Di lini belakang, beberapa kali pemain Timor Leste bisa mendapat peluang terutama di babak pertama.

"Evaluasi, mungkin kita soal komunikasi aja mungkin," jelas Cahya kepada BolaSport.

"Ya mungkin itu di awal-awal kita konsentrasi belum penuh (mengenai peluang yang diperoleh Timor Leste), karena pertandingan pertama juga," tambahnya.

Baca juga: Shin Tae-yong Berikan Terapi Matahari untuk Pemain Setelah Timnas U20 Libas Timor Leste

Aspek komunikasi sejatinya sudah jadi sisi yang diperhatikan oleh Shin Tae-yong sejak awal pemusatan latihan (training center/TC).

Komunikasi bukan hal sepele di lapangan. Sebisa mungkin, selalu ada interaksi sesama pemain lewat suara.

Oleh sebab itu, kata Shin, jangan malu berbicara saat di lapangan.

"Berisik juga nggak masalah di tengah lapangan. Keluarin terus, harus bicara terus," jelas Shin Tae-yong saat TC pada akhir Agustus 2022 lalu.

Baca juga: Pelatih Timor Leste Ingin Sakiti Timnas Indonesia dengan Serangan Balik, tetapi...

Timnas U20 Indonesia masih memiliki dua laga. Juara Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2023 menjadi target mereka.

Pada pertandingan berikutnya, Indonesia akan bertemu dengan Hong Kong, Jumat (16/9/2022).

Setelah itu, Vietnam akan menjadi tembok terberat di Grup F yang akan bertemu pada Minggu (18/9/2022).

"Dua laga sisa ya kita harus maksimalin, lawan Hong Kong dan Vietnam agar bisa lolos ke Piala Asia U20 2023," ujar Cahya Supriadi.

"Hong Kong tim bagus, Vietnam juga," tandasnya.

Baca juga: Timnas U20 Vs Timor Leste: Gol Rabbani Warnai Pesta Gol Timnas

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com