Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Real Madrid Vs Real Betis: Sayap-sayap Samba Menangkan Los Blancos 2-1

Kompas.com - 03/09/2022, 23:15 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Real Madrid berhasil mengalahkan tamunya, Real Betis. Sayap-sayap asal Negeri Samba Brasil, Vinicius Junior dan Rodrygo, menghadirkan kemenangan kandang perdana bagi Los Blancos.

Real Madrid menjamu Real Betis pada pertandingan pekan keempat kompetisi teratas Liga Spanyol, La Liga, musim 2022-2023.

Laga Madrid vs Betis yang digelar di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, pada Sabtu (3/9/2022) malam WIB tersebut berakhir dengan kemenangan tim tuan rumah.

Los Blancos, julukan Real Madrid, sukses menumbangkan Real Betis dengan skor 2-1.

Dua gol Real Madrid masing-masing dicetak oleh Vinicius Junior (menit ke-9) dan Rodrygo (65'). Adapun, gol Real Betis dibukukan oleh Sergio Canales pada menit ke-17.

Baca juga: Rekap Transfer Liga Spanyol: Barca Boros di Tengah Krisis, Real Madrid Cuma Tambah 2 Pemain

Ulasan Laga

Pertandingan kontra Betis ini merupakan partai kandang pertama Real Madrid musim ini. Sebelum laga, skuad Los Blancos memamerkan trofi La Liga dan Liga Champions yang mereka menangi musim lalu.

Tim tamu Real Betis mengawali ancaman dengan akselerasi Nabil Fekir di sisi kanan pertahanan Real Madrid.

Fekir tampak terjatuh di dalam kotak penalti ketika Dani Carvajal coba menutup ruang. Akan tetapi, wasit Jose Sanchez tidak melihat ada pelanggaran dalam momen tersebut.

Ketika Real Betis mencoba bermain dengan pressing tinggi, justru Real Madrid yang bisa mencetak gol pembuka lewat aksi Vinicius Junior pada menit ke-9.

Vini berhasil lolos dari jebakan offside pertahanan Betis untuk mengejar bola hasil umpan jauh David Alaba dari garis belakang.

Secara tenang, Vini melakukan tendangan lob untuk menaklukkan kiper tim tamu, Rui Silva. Ini adalah gol ketiga Vini dalam empat laga sebagai starter di Liga Spanyol 2022-2023.

Baca juga: Penghargaan UEFA 2022: Real Madrid Borong Gelar, Karim Benzema Pemain Terbaik

Namun, keunggulan tim tuan rumah tak bertahan lama. Pada menit ke-17, Betis bisa membalas melalui gol mantan pemain Madrid, Sergio Canales.

Umpan Borja Iglesias di dalam kotak penalti dituntaskan secara sempurna oleh Canales lewat sepakan jarak dekat yang tak bisa diantisipasi Thibaut Courtois.

Gol balasan Sergio Canales tersebut membuat babak pertama laga Madrid vs Betis berkesudahan dengan skor sama kuat 1-1.

Tiga menit babak kedua bergulir, Karim Benzema mendapat peluang bersih di depan gawang kosong Real Betis. Akan tetapi, momentum Benzema menyambut umpan deras Rodrygo tidak tepat sehingga bola justru melambung dan bisa dihalau bek lawan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com