Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Update Transfer: Wijnaldum Selangkah Lagi ke Roma, Kisah Cucurella ke Chelsea Penuh Drama

Kompas.com - 05/08/2022, 06:15 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Berita transfer Eropa berjalan semakin menarik seusai sejumlah klub dilaporkan sudah mencapai kesepakatan guna mendatangkan pemain baru.

Salah satu klub yang cukup aktif pada bursa transfer musim panas ini adalah AS Roma. Setelah mendatangkan Paulo Dybala, mereka sudah semakin dekat meresmikan Georginio Wijnaldum.

AS Roma mendatangkan Georginio Wijnaldum dari Paris Saint-Germain (PSG). Sang pemain bakal datang berstatus pinjaman dengan opsi pembelian senilai 8 juta euro (sekitar Rp. 122 miliar).

Berdasarkan laporan Football Italia, Wijnaldum sudah tiba di Italia. Ia mendapatkan sambutan meriah dari pendukung Roma.

Nantinya, Georginio Wijnaldum bakal dijadwalkan melakukan tes media guna menyelesaikan proses transfernya ke AS Roma.

Baca juga: Sapaan Wijnaldum dan Guus Til Buat Fans Timnas Belanda di Indonesia

Beralih ke tanah Inggris, media sosial tengah diramaikan dengan isu seputar Chelsea dan Marc Cucurella.

Pasalnya, sempat terjadi sebuah perbedaan laporan antara pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, dan Brighton selaku pemilik Marc Cucurella.

Saat itu, Fabrizio Romano awalnya mengatakan bahwa Chelsea sudah memiliki kesepakatan dengan Marc Cucurella dan Brighton.

“Marc Cucurella ke Chelsea, here we go!,” tutur Fabrizio Romano melali Twitter pada Kamis (4/8/2022).

Laporan itu segera dibantah Brighton. Tim Liga Inggris itu mengatakan bahwa mereka belum membuat kesepakatan dengan klub mana pun untuk menjual Cucurella.

Baca juga: Kehebatan Marc Cucurella Sehingga Jadi Incaran Chelsea dan Man City

Kini, Fabrizio Romano kembali melaporkan bahwa Marc Cucurella tengah melakukan tes medis untuk menjadi pemain anyar Chelsea.

“Ini menjadi langkah terakhir. Setelah ini, tinggal menunggu dokumen yang harus ditandatangani kedua klub. Lalu, ia akan bergabung ke Chelsea,” ucap Fabrizio Romano.

Selain itu, Chelsea telah meresmikan perekrutan pemain muda berusia 18 tahun, Carney Chukwuemeka. Mereka juga telah memperbarui kontrak Cesar Azpilicueta.

Cesar Azpilicueta bakal mendapatkan tambahan kontrak dari Chelsea selama dua tahun hingga Juni 2024.

Baca juga: Fabrizio Romano Sebut Cucurella Sudah Here We Go ke Chelsea, Brighton: Tak Ada Kesepakatan

Sementara itu, LA Galaxy telah mencapai kesepakatan penuh dengan Barcelona guna mendatangkan Riqui Puig.

Riqui Puig menandatangani kontrak bersama klub asal Amerika Serikat tersebut sampai Juni 2025.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com