Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Siti Fadia soal Gantikan Greysia Polii dan Berduet dengan Apriyani Rahayu

Kompas.com - 03/07/2022, 10:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber The Star

KOMPAS.com - Siti Fadia Silva Ramadhanti mengatakan bahwa berduet dengan Apriyani Rahayu di sektor ganda putri Indonesia bukan hanya tentang mengisi tempat yang ditinggalkan sang legenda, Greysia Polii.

Duet Apriyani Rahayu/Greysia Polii mencapai puncak ketika mempersembahkan medali emas bagi Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020.

Setelah itu, Greysia Polii absen hingga akhirnya memutuskan pensiun dari dunia bulu tangkis, pertengahan Juni lalu.

Pelatih ganda putri PBSI lantas memasangkan Apriyani Rahayu dengan Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Adapun, Fadia sebelumnya berpasangan dengan Ribka Sugiarto di skuad ganda putri Merah Putih.

Baca juga: Jadwal Malaysia Open 2022, Apriyani/Fadia dan Fajar/Rian Tampil di Final Hari Ini

Soal komposisi ganda putri Indonesia saat ini, Fadia mengatakan bahwa ini bukan soal menggantikan tempat Greysia Polii sebagai partner baru Apriyani.

Fadia menegaskan, ia ingin melangkah di jalannya sendiri dan tumbuh menjadi pemain yang lebih baik.

"Greysia adalah contoh yang hebat untuk untuk kita semua. Bagi saya, ini bukan tentang menggantikan dia, tetapi bagaimana belajar dari dia dan tumbuh menjadi pemain yang lebih baik," kata Fadia di tengah-tengah turnamen Malaysia Open 2022, dikutip dari The Star.

"Saya ingin mengikuti jalan saya sendiri dan semoga sukses dalam karier saya," ucap Fadia melanjutkan.

Baca juga: Perjalanan Apriyani/Fadia ke Final Malaysia Open 2022: Libas Unggulan, Gelar Pertama di Depan Mata

Saling Percaya Jadi Kunci 

Soal berduet dengan Apriyani Rahayu, Siti Fadia mengungkapkan bahwa seniornya itu adalah mentor yang baik.

Menurut Fadia, kunci duetnya dengan Apriyani di lapangan adalah saling percaya satu sama lain.

"Apriyani adalah mentor yang hebat bagi saya dan kepercayaan yang kami miliki satu sama lain adalah kunci bagi kami untuk melakukannya secara baik," ujar Fadia.

Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti usai bertanding di babak semifinal Malaysia Open 2022 pada Sabtu (2/7/2022) sore WIB.Dok. PBSI Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti usai bertanding di babak semifinal Malaysia Open 2022 pada Sabtu (2/7/2022) sore WIB.

Kini, Apriyani/Fadia berhasil melaju ke final Malaysia Open 2022.

Final Malaysia Open 2022 kali ini merupakan final ketiga dari empat turnamen awal yang dijalani Apriyani Rahayu bersama Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Sebelumnya, Apriyani/Fadia sukses merebut medali emas SEA Games 2021 Vietnam dan menjadi runner-up Indonesia Masters 2022.

Baca juga: Final Malaysia Open 2022: Duel 2 WD Non-unggulan, Kans Apriyani/Fadia Raih Gelar Perdana

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com