Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Asing Persib Bandung Terkagum-kagum dengan Bobotoh di Stadion

Kompas.com - 14/06/2022, 15:20 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Hadirnya suporter Persib Bandung, Bobotoh, mengubah atmosfer Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Stadion GBLA menjadi tuan rumah Grup C Piala Presiden 2022 yang dipakai oleh Persib Bandung, Persebaya Surabaya, Bhayangkara FC, dan Bali United.

Striker asing Persib, Ciro Alves, terkesima dengan atmosfer Stadion GBLA berkat Bobotoh.

Sebelumnya, dia belum pernah merasakan atmosfer tersebut meski sudah berkarier di Indonesia sejak 2019.

Baca juga: Kata Robert Alberts soal Laga Panas Persib Vs Bali United: Seperti Final di Eropa!

Kala itu, dia bergabung dengan Tira-Persikabo, yang mana jumlah suporternya tentu kalah dengan Persib Bandung.

Terlebih ketika dia datang di Tira-Persikabo, sepak bola Indonesia lebih banyak mati suri.

"Wow! Saat itu sungguh fantastis," kata Ciro Alves dikutip laman resmi klub.

"Saya tidak pernah merasakan atmosfer yang begitu luat biasa ini selama di Indonesia," jelas pemain asal Brasil itu mengakui.

Ciro Alves menjadi tandem anyar David da Silva di lini depan Persib Bandung.

Baca juga: HT Persib Vs Bali United: Diwarnai Kartu Merah, Serdadu Tridatu Unggul via Gol Kilat

Kendati belum mencetak gol untuk Persib, permainannya cukup atraktif dan diprediksi bisa menjelma idola baru Bobotoh.

"Saya ucapkan terima kasih untuk bobotoh. Mereka menyuarakan nama saya dan itu membuat saya senang."

"Saya menaruh rasa hormat yang tinggi untuk bobotoh," ungkap dia.

Sementara itu, David da Silva juga mengutarakan yang sama. Apalagi dia mampu mencetak gol pada laga perdana di Piala Presiden 2022.

Baca juga: Persib Vs Bali United: Berlaga di Bandung Jadi Motivasi Tersendiri...

"Tidak ada kata-katanya yang mampu menggambarkan perasaan ini," kata David da Silva dikutip situs yang sama.

"Ini gol pertama saya di hadapan bobotoh yang memberikan dukungan luar biasa dari tribune," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com