Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Lengkap Piala Presiden 2022, Persis Vs PSS Jadi Laga Pembuka

Kompas.com - 10/06/2022, 12:30 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Piala Presiden 2022 akan dibuka pada akhir pekan ini di Stadion Manahan, Solo, tepatnya pada Sabtu (11/6/2022).

Setelah pembukaan, Persis Solo selaku tuan rumah Grup A akan melakoni laga pertama melawan PSS Sleman.

Laga ini dilanjutkan pertandingan Grup D yaitu Arema FC vs PSM Makassar di Stadion Kanjuruhan.

Hari kedua dilanjutkan dengan pertandingan Grup C dan D, yakni Persib Bandung vs Bali United serta Persikabo 1973 vs Persik Kediri, Minggu (12/6/2022).

Pertandingan Grup C digelar di markas Persib, Stadion Gelora Bandung Lautan Api, sedangkan laga Grup D digelar di markas Arema FC yaitu Stadion Kanjuruhan.

Baca juga: Piala Presiden 2022, Ajang Unjuk Kebolehan Calon Ujung Tombak Persebaya

Sehari berselang, Senin (13/6/2022), akan ada duel PSIS Semarang vs Persita Tangerang (Grup A), kemudian dilanjutkan Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya (Grup C).

Lalu pada hari keempat, Selasa (14/6/2022), akan dilangsungkan pertandingan Grup B antara Barito Putera vs RANS Nusantara FC yang kemudian dilanjutkan laga Borneo FC vs Madura United.

Semua laga Grup B akan digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur.

Rencananya, fase grup Piala Presiden mulai digelar pada 11 sampai 28 Juni 2022 dengan format single round robin.

Dua tim teratas dari masing-masing grup berhak lolos ke perempat final, yang akan dilangsungkan pada 2-3 Juli 2022 dengan sistem single match.

Kemudian, semifinal dijadwalkan berlangsung pada 7 dan 11 Juli 2022. Pada babak ini, kompetisi mulai menerapkan format home and away.

Final Piala Presiden 2022 pun akan memakai format home-away alias dua leg. Leg pertama dilangsungkan pada 14 Juli dan leg kedua pada 17 Juli 2022.

Baca juga: Piala Presiden 2022 dan Langkah Antusias Bali United Berprestasi di Piala AFC

Pembagian Grup Piala Presiden 2022

  • Grup A (Solo): Persis Solo, PSIS Semarang, Dewa United, Persita Tangerang, PSS Sleman
  • Grup B (Samarinda): Borneo FC, Barito Putera, Persija Jakarta, RANS Nusantara FC, Madura United
  • Grup C (Bandung): Persib Bandung, Bhayangkara FC, Bali United, Persebaya Surabaya
  • Grup D (Malang): Arema FC, Persikabo 1973, PSM Makassar, Persik Kediri

Jadwal Lengkap Piala Presiden 2022

Fase grup

Sabtu (11/6/2022)

Minggu (12/6/2022)

  • 16.00 WIB - Persikabo 1973 vs Persik Kediri
  • 20.30 WIB - Persib Bandung vs Bali United

Senin (13/6/2022)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com