Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Pengorbanan Tim Renang Sirip Indonesia hingga Panen Medali SEA Games 2021

Kompas.com - 22/05/2022, 08:52 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Laporan Langsung Jurnalis Kompas.com, M. Hafidz Imaduddin, dari Vietnam.

HANOI, KOMPAS.com - Perjuangan tim renang sirip atau fin swimming Indonesia hingga berhasil mempersembahkan empat medali termasuk dua emas SEA Games 2021 sangat tidak mudah.

Tim fin swimming Indonesia tercatat hanya memiliki waktu persiapan selama dua bulan sebelum SEA Games 2021.

Waktu persiapan Janis Rosalita Suprianto dkk sangat mepet karena nomor renang sirip nyaris tidak dipertandingkan di SEA Games 2021.

Terkini, renang sirip Indonesia berhasil meraih total empat medali pada Sabtu (21/5/2022) malam WIB.

Baca juga: SEA Games 2021, Kisah Selebrasi Odekta Elvina Saat Raih Emas

Perolehan medali SEA Games 2021 tim fin swimming Indonesia masih bisa bertambah karena masih ada enam nomor yang belum dilombakan.

Rincian dari lima medali tim renang sirip Indonesia sejauh ini adalah dua emas, sepasang perak, dan satu perunggu.

Medali emas pertama tim renang sirip Indonesia dipersembahkan oleh Harvey Hubert Marcello dari nomor Mens 100m Bi Fins.

Tampil di Aquatic Sports Palace, My Dinh Stadium, Harvey Hubert Marcello sukses menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 43,510 detik.

Harvey Hubert mengungguli wakil tuan rumah Vietnam, Ngoc Huynh Nguyen, yang harus puas dengan raihan medali perak.

Adapun medali emas kedua tim renang sirip Indonesia didapat dari nomor Womens Relay 4x200m Surface.

Baca juga: SEA Games 2021: Kisah Mustakim Tetap Bertanding Saat Lutut Bergeser di Final Perebutan Emas

Kuatret putri tim fin swimming Indonesia yang berhasil merebut medali emas nomor Womens Relay 4x200m Surface adalah Katherina Eda Rahayu, Vania Elvira Elent, Andhini Muthia, dan Janis Rosalita Suprianto.

Sama seperti Harvey Hubert, Janis Rosalita dkk juga mengalahka wakil Vietnam ketika merebut medali emas SEA Games 2021.

Waktu Persiapan Tim Renang Sirip Indonesia Hanya Dua Bulan

Kompas.com sempat menemui Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi PB Possi, Muhammad Riyad, seusai Janis Rosalita dkk meraih medali emas SEA Games 2021.

Muhammad Riyad langsung mendampingi Janis Rosalita dkk di Vietnam karena dirinya juga berstatus Kepala Tim Renang Sirip Indonesia untuk SEA Games 2021.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Xabi Alonso Tak Pernah Merengek, Tuchel Tak Bawa Bayern Naik Level

Bundesliga
5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

5 Jurus Sakti Xabi Alonso Lesatkan Leverkusen, Jauh Tinggalkan Bayern

Bundesliga
Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com