Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Bedanya Basket 3x3 dan 5x5?

Kompas.com - 20/05/2022, 09:00 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

KOMPAS.com - Permainan bola basket terbagi dalam dua displin yaitu basket 3x3 dan basket 5x5.

Dilansir dari BolaSport.com, basket 3x3 atau disebut 3 on 3 merupakan jenis permainan basket setengah lapangan 3 lawan 3 yang sudah ada sejak beberapa puluh tahun yang lalu.

FIBA selaku induk olahraga bola basket dunia baru memperkenalkan olahraga ini secara resmi pada tahun 2007 di ajang Asian Indoor Games di Macau.

Seiring berjalannya waktu, basket 3 on 3 ini tampil di ajang multievent dan Piala Dunia seperti Youth Olympic Games, Piala Dunia FIBA 3x3, Asian Games, Olimpiade, hingga SEA Games.

Baca juga: Sejarah Bola Basket di Dunia dan Indonesia

Sementara basket nomor 5x5 adalah permainan basket yang lebih dulu muncul di muka bumi pada 1 Desember 1891.

Sama seperti basket 3 on 3, basket 5 on 5 juga dipertandingkan di event besar seperti Piala Dunia seperti Youth Olympic Games, Piala Dunia FIBA, Asian Games, Olimpiade, hingga SEA Games.

Meski sama-sama permainan bola basket, namun terdapat perbedaan dari kedua permainan bola besar tersebut.

Lantas, apa saja perbedaan basket 3x3 dan basket 5x5?

1. Jumlah Pemain

Dikutip dari laman resmi DBL Indonesia, salah satu contoh perbedaan yang paling kelihatan adalah jumlah pemain.

Dari segi pemain, basket 5x5 memiliki kewajiban mendaftarkan minimal lima pemain dan maksimal 12 pemain dalam scoresheet.

Sementara basket 3 on 3, pemain yang terdaftar dalam scoresheet minimal ada tiga pemain dan maksimal empat pemain.

Baca juga: NBA: Kiblat Bola Basket Dunia

2. Ukuran Lapangan

Para pemain timnas bola basket 3x3 putra Indonesia dalam sesi latihan. Mereka akan tampil dalam turnamen Asia Pacific Super Quest di Santa Rosa Laguna Filipina, 30 April - 1 Mei 2022.INDONESIA BASKETBALL Para pemain timnas bola basket 3x3 putra Indonesia dalam sesi latihan. Mereka akan tampil dalam turnamen Asia Pacific Super Quest di Santa Rosa Laguna Filipina, 30 April - 1 Mei 2022.
Dalam permainan 5x5, lapangan yang digunakan adalah full court dengan ukuran 28x15 meter serta memiliki dua ring basket.

Sementara dalam 3x3, memiliki ukuran 15x11 meter dengan menggunakan satu ring.

3. Durasi Permainan

Dari segi durasi permainan, basket 3 on 3 hanya memerlukan satu babak dengan waktu 10 menit dalam setiap laganya.

Sementara untuk basket 5x5 terbagi menjadi empat babak dengan waktu 10 menit setiap babaknya untuk FIBA dan 12 menit untuk NBA.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com