Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peluang Emas Pertama SEA Games 2021 dari Pencak Silat

Kompas.com - 07/05/2022, 20:15 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Cabang olahraga (cabor) pencak silat berpeluang menyumbang emas pertama Indonesia pada ajang SEA Games 2021 Vietnam.

Indonesia mengirim 21 atlet terbaiknya untuk mengikuti SEA Games 2021 cabor Vietnam.

Mereka akan bertanding lebih dulu sebelum upacara pembukaan atau opening ceremony pada 12 Mei 2022 mendatang.

Adapun jadwal cabor pencak silat akan berlangsung mulai Selasa (10/5/2022), tepatnya nomor tanding putra kelas B dan artistik ganda dan regu putra.

Baca juga: SEA Games 2021: Asnawi Cedera tapi Langsung Berangkat ke Vietnam

Untuk nomor artistik ganda dan regu putra langsung melangkah ke partai final.

Artinya, juara atau para peraih medali akan langsung ditentukan pada hari itu juga.

Kemudian esoknya, 11 Mei 2022, juga berlangsung artistik tunggal putra dan putri.

Nomor tersebut juga langsung ke babak final dan sang juara langsung ditentukan.

"Kami berharap emas pertama bagi Indonesia di SEA Games Vietnam bisa dipersembahkan oleh atlet-atlet pencak silat," kata Ketua Kontingen Indonesia, Ferry J Kono, dalam press release yang diterima Kompas.com.

Baca juga: Maskot SEA Games 2021, Unicorn Asia Bernama Saola

"Kami berharap prestasi yang sudah ditorehkan pencak silat dapat terulang lagi di SEA Games Vietnam)," ujar Ferry melanjutkan.

Berkaca dari SEA Games 2019 Filipina

Atlet Pencak Silat untuk SEA Games 2021 berangkat ke Vietnam pada Sabtu (7/5/2022).NOC Indonesia Atlet Pencak Silat untuk SEA Games 2021 berangkat ke Vietnam pada Sabtu (7/5/2022).

Pada edisi sebelumnya, SEA Games 2019 Filipina, Indonesia menuai banyak medali dari cabor pencak silat.

Adapun total raihan medali saat itu yakni 7 medali dengan rincian 2 emas, 3 perak, dan 2 perunggu.

Manajer pencak silat, Maryatno, mengatakan anak-anak latihnya dalam kondisi terbaik dan siap berjuang mengharumkan nama Merah Putih.

Berbicara peta kekuatan, Maryatno mengatakan lawan terberat merupakan tuan rumah, Thailand, dan Singapura. 

"Ada 21 atlet, target kami dapat emas. Mereka siap tempur untuk mengharumkan nama baik bangsa dan negara," jelas Maryatno.

Baca juga: SEA Games 2021, Pesan untuk Adi Satryo Usai Timnas Kalah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com