Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP Argentina: Nakagami Bisa Ikut Balapan, Marc Marquez...

Kompas.com - 02/04/2022, 20:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber MotoGP

KOMPAS.com - Takaaki Nakagami bisa ikut balapan MotoGP Argentina 2022 usai dinyatakan negatif Covid-19. Sementara itu, Marc Marquez dipastikan absen dan posisinya bakal digantikan oleh Stefan Bradl.

Pebalap tim LCR Honda, Takaaki Nakagami, hampir saja melewatkan seri MotoGP Argentina musim ini.

Pada Kamis (31/3/2022) lalu, Nakagami dinyatakan positif Covid-19. LCR Honda pun sempat mengumumkan bahwa pebalap asal Jepang itu akan absen pada MotoGP Argentina.

"Takaaki Nakagami positif Covid-19. Pebalap LCR Honda Idemitsu itu akan absen di GP Argentina akhir pekan ini setelah kembali dinyatakan positif pada Senin sebelum berangkat ke Termas de Rio Hondo," demikian pengumuman LCR Honda melalui Instagram.

Baca juga: Jadwal Kualifikasi MotoGP Argentina 2022, Mulai Pukul 03.05 WIB

Usai dinyatakan positif Covid-19, Takaaki Nakagami menjalani isolasi mandiri di negaranya, Jepang.

LCR Honda kemudian mendapatkan kabar baik soal kondisi Takaaki Nakagami pada Sabtu (2/4/2022).

Mereka mengumumkan bahwa Nakagami dinyatakan negatif Covid-19 dan dapat tampil pada MotoGP Argentina.

"Pebalap LCR Honda Idemitsu Takaaki Nakagami dinyatakan negatif Covid-19 beberapa jam lalu dan diharapkan tiba tepat waktu untuk memulai Grand Prix Argentina 2022," tulis akun Twitter resmi LCR Honda.

Jadal MotoGP Argentina 2022 sendiri mengalami perubahan menyusul terlambatnya pesawat kargo yang mengangkut logistik balapan.

Masalah itu membuat jadwal MotoGP Argentina 2022 untuk sesi hari Jumat ditiadakan.

Adapun, jadwal MotoGP Argentina 2022 akan dimulai pada Sabtu (2/4/2022) dengan sesi latihan bebas atau free practice (FP) 1 dan 2 serta kualifikasi.

Baca juga: Pesawat Kargo Telat Jelang MotoGP Argentina, Imbas Perang Rusia-Ukraina

Marc Marquez Absen, Digantikan Stefan Bradl

Jika Takaaki Nakagami bisa ikut tampil di Argentina, hal berbeda dialami pebalap Repsol Honda, Marc Marquez.

Marquez dipastikan absen pada MotoGP Argentina 2022 usai mengalami crash saat pemanasan pada MotoGP Indonesia, 20 Maret lalu.

Akibat crash tersebut, diplopia Marc Marquez kambuh. Alhasil, juara dunia MotoGP enam kali itu haus melewatkan seri GP Argentina.

Sebagai pengganti Marc Marquez di MotoGP Argentina, Repsol Honda bakal menurunkan Stefan Bradl.

Stefan Bradl saat berlaga di MotoGP LE Mans. (Photo by LLUIS GENE / AFP)LLUIS GENE Stefan Bradl saat berlaga di MotoGP LE Mans. (Photo by LLUIS GENE / AFP)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com