Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Impresif di SEAKF 2022, Timnas Karate Indonesia Fokus Tatap SEA Games Vietnam

Kompas.com - 29/03/2022, 16:35 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Tim nasional karate Indonesia tampil baik pada Kejuaraan Karate Asia Tenggara (SEAKF) 2022.

Dalam ajang yang berlangsung di Kamboja dari 21 hingga 28 Maret 2022 itu, timnas karate Indonesia berhasil merebut lima medali emas, tiga perak, dan enam perunggu.

Hasil tersebut menjadi modal baik jelang event SEA Games Vietnam yang akan berlangsung pada Mei 2022 ini.

Keberhasilan itu pun mendapat apresiasi dari Pengurus Besar Federasi Olahraga Karate Do Indonesia (PB FORKI).

Baca juga: Perbedaan Pencak Silat, Karate, dan Taekwondo

"Kami sangat bangga atas prestasi tim nasional karate yang berhasil meraih lima emas, tiga perak, dan enam perunggu," ucap Sekjen FORKI, Radja Sapta Ervian (Eyi), yang menyambut kedatangan Ahmad Zigi Zaresta Yuda dkk di Bandara Soekarno-Hatta, Senin (28/3/2022), dalam dikutip dalam siaran pers yang diterima. 

"Keberhasilan ini tak terlepas dari kerja keras tim pelatih, ofisial, dan atlet itu sendiri," tuturnya.

Eyi meminta kepada atlet untuk terus berlatih, mengingat penyelenggaraan SEA Games Vietnam tersisa satu bulan setengah saja. 

"Ingat Vietnam adalah lawan terberat kita, apalagi nanti Vietnam bakal menjadi tuan rumah. Saya minta atlet untuk tetap berlatih keras dan fokus dalam pertandingan," katanya.

Pada SEAKF itu, ada tiga negara yang meraih lima medali emas, yakni Indonesia, Vietnam, dan Malaysia. 

Baca juga: Indonesia Sabet 2 Emas dari Kejuaraan Karate-Do Asia di Kazakhstan

"Kami hanya unggul medali perak dari Malaysia. Namun, kami juga kalah selisih perak dari Vietnam. Melihat kenyataan ini, Vietnam dan Malaysia tetap menjadi lawan berat dan harus diwaspadai," kata dia.

Sementara itu, Manajer Tim Karate Indonesia Yusran Arief mengatakan akan melakukan perubahan strategi di SEA Games nanti. 

"Kami tidak ingin strategi kami terbaca oleh lawan-lawan, terutama Vietnam dan Malaysia, sebagai pesaing. Tentunya mereka juga mempelajari apa kelebihan dan kekurangan karateka kami," ujarnya.

Yusran akan meminta kepada Pelatih Kepala Idris Gusti untuk meningkatkan kecepatan pada pukulan dan tendangan. 

"Kalau saya lihat kemampuan para karateka kami sudah oke. Tinggal bagaimana mereka fokus menghadapi pertandingan. Itu menjadi kunci kemenangan," ucapnya. 

Hasil Pertandingan 

Emas

1. Kata Perorangan Putri 

Krisda Putri Aprilia

2. Kata Perorangan Putra

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Indonesia akan Tampil di Kejuaraan Atletik Asia U20 di Dubai

Sports
Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com