Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tembus 10 Besar Danau Toba Rally 2021, Ricardo Gelael "Enjoy"

Kompas.com - 12/12/2021, 00:41 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pereli veteran Ricardo Gelael sukses menjalani comeback di kancah reli kompetitif Tanah Air dengan melahap enam Special Stage (SS) pada Putaran 1 Kejurnas Reli 2021 di Danau Toba, Sumatera Utara, pada Sabtu (11/12/2021).

Ricardo Gelael berpartisipasi di event bertajuk Danau Toba Rally 2021 tersebut dengan panji Tim Jagonya Ayam didampingi oleh Anthony Sarwono sebagai navigator.

Anak Ricardo, Sean Gelael, yang baru menjadi runner up World Endurance Championship (WEC) 2021 juga turun pada ajang sama.

Event bertajuk resmi Danau Toba Rally 2021 tersebut adalah kali pertama Ricardo Gelael menjajal ajang reli kompetitif di lintasan gravel sejak 2009.

Juara reli nasional 2006 tersebut mengemudikan mobil Citroen C3 R5 spek WRC-2 yang didatangkan khusus dari Perancis untuk event ini dan Reli Meikarta sebelumnya.

Kendati tak punya target spesifik dan hanya mengikuti Kejurnas Reli tersebut untuk meramaikan event, Ricardo Gelael dan Anthony menyelesaikan reli Danau Toba 2021 dengan catatan waktu gabungan 1 jam, 11 menit dan 22,3 detik.

Catatan tersebut cukup untuk membuat pereli berusia 61 tahun ini menembus 10 besar klasemen akhir.

Baca juga: Di Sebelah Indahnya Danau Toba, Sean Gelael Menjuarai Putaran 1 Kejurnas Reli 2021

Sean sendiri menjadi juara Putaran 1 Kejurnas Reli 2021 ini dengan waktu 1 jam dan 14,2 detik.

Ia mengalahkan catatan Subhan Aksa/Mago Sarwono (Mitsubishi) yang 1 jam 5 menit dan 2,2 detik.

Pertama, Ricardo mengalami insiden pecah ban sebelum SS4 dimulai, suatu kejadian yang membuatnya kehilangan 5 menit.

Kemudian, ada beberapa kendala teknis dengan kendaraan pria berusia 61 tahun tersebut. 

Pada sesi ngobrol-ngobrol santai bersama media di service area Tim Jagonya Ayam seusai reli, Ricardo bercerita mengenai pengalamannya comeback.

"Sudah lama tak menyetir, SS 5 oke tetapi SS 6 ban belakangnya bunyi. Ketika di straight di gigi 5 juga ada something," tutur Ricardo dengan ekspresi bahagia.

"Paling berat (saat menjajal) Stage 1, sorenya Stage 4."

"Namun, secara keseluruhan saya enjoy. Begitu mulai dapat tarikan dan feel ke lintasan, terasa enak."

Pereli senior Ricardo Gelael saat bersiap menjalani sesi shakedown Danau Toba Rally 2021 pada Jumat (10/12/2021). Sang pereli akan turun dengan panji Tim Jagonya Ayam di ajang Kejurnas Reli tersebut.KOMPAS.com/Firzie A. Idris Pereli senior Ricardo Gelael saat bersiap menjalani sesi shakedown Danau Toba Rally 2021 pada Jumat (10/12/2021). Sang pereli akan turun dengan panji Tim Jagonya Ayam di ajang Kejurnas Reli tersebut.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jumlah Gelar Liga Spanyol Real Madrid Sepanjang Sejarah

Jumlah Gelar Liga Spanyol Real Madrid Sepanjang Sejarah

Liga Spanyol
Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com