Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerak Dasar Lokomotor, Non-lokomotor, dan Manipulatif dalam Softball

Kompas.com - 10/12/2021, 11:30 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

Sumber Bobo.grid

KOMPAS.com - Permainan softball atau sofbol memiliki rangkaian gerak dasar lokomotor, non-lokomotor, dan manipulatif.

Sebelum mengetahui rangkaian gerak apa saja, ada baiknya lebih dulu mengetahui apa itu gerak lokomotor, non-lokomotor, dan manipulatif.

Dilansir dari laman Bobo.Grid.id, gerak lokomotor adalah gerakan berpindah tempat.

Dalam gerak lokomotor, bagian tubuh tertentu bergerak atau berpindah tempat. Contoh gerak lokomotor adalah berlari, melompat, dan memanjat.

Sementara itu, gerak non-lokomotor adalah gerakan yang tidak disertai dengan perindahan tempat.

Baca juga: Tempat Berhenti Pelari Setelah Melakukan Pukulan dalam Softball

Artinya, bagian tubuh tertentu melakukan gerakan tetapi posisi tubuh tetap berada di tempatnya.

Contoh gerak non-lokomotor adalah memutar, menggeleng, membungkuk, dan mengayun.

Adapun, gerak manipulatif adalah gerakan yang melibatkan penguasaan pada sebuah objek atau gerak yang melibatkan suatu alat.

Beberapa contoh dalam gerak manipulatif adalah melempar, memukul, menangkap, dan memantulkan bola.

Dalam permainan softball, terdapat kombinasi gerak dasar lokomotor, non-lokomotor, dan manipulatif.

Lantas apa saja gerak dasar lokomotor, non-lokomotor, dan manipulatif dalam softball?

Baca juga: Pukulan Tanpa Ayunan dalam Softball

Gerak Lokomotor dalam Softball

Gerakan berlari menuju base termasuk ke dalam gerak dasar lokomotor.

Selain gerakan berlari, gerak berjalan dari satu bae ke base lainnya juga merupakan gerak dasar lokomotor, karena pemain berpindah tempat.

Gerak Non-lokomotor dalam Softball

Ada berbagai gerak non-lokomotor ketika melakukan olahraga softball.

Gerakan non-lokomotor ini kebanyakan berupa kombinasi gerak dasar yang dilakukan bersama gerak manipulatif.

Berikut adalah contoh gerak non-lokomotor dalam softball:

  1. Berdiri untuk bersiap memukul, melempar, atau menangkap bola.
  2. Mengayunkan tangan
  3. Memutar badan

Gerak Manipulatif dalam Softball

Pemain softball melakukan pukulan. Pemukul bola dalam permainan softball disebut dengan batter.shutterstock.com Pemain softball melakukan pukulan. Pemukul bola dalam permainan softball disebut dengan batter.

Permainan softball termasuk olahraga yang menggunakan alat beripa tongkat pemukul dan bola, sehingga ada beberapa gerak manipulatif.

Beriku contoh gerak manipulatif pada kasti:

  1. Memukul bola baik menggunakan teknik swing maupun bunt.
  2. Melempar bola baik mengguankan lemparan bawah, atas, ataupun samping
  3. Menangkap bola
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com