Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Big Match Hari Ini - Barcelona Vs Real Madrid, Man United Vs Liverpool, Inter Vs Juventus

Kompas.com - 24/10/2021, 08:40 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Sejumlah big match di liga-liga top Eropa akan tersaji pada Minggu (24/10/2021) malam WIB hingga Senin (25/10/2021) dini hari WIB.

Salah satunya adalah pertandingan terpanas di Liga Spanyol. Ya, laga tersebut adalah duel klasik bertajuk El Clasico, Barcelona vs Real Madrid.

Pertandingan Barcelona vs Real Madrid merupakan rangkaian laga pekan ke-10 yang akan digelar di Camp Nou, Minggu malam WIB.

Laga ini begitu penting bagi kedua tim yang sama-sama belum tampil meyakinkan di LaLiga.

Barcelona dan Real Madrid memiliki perbedaan poin tipis, tetapi terpaut jauh di klasemen.

Baca juga: 5 Pemain Barcelona Ini Pernah Bermimpi Bermain untuk Real Madrid

Sang raksasa Catalan saat ini menempati posisi kedelapan dengan perolehan 15 poin.

Sementara, Los Blancos bertengger di peringkat ketiga setelah mengumpulkan 17 poin.

Kedua kesebelasan sama-sama baru memainkan delapan laga dan memiliki satu pertandingan tunda.

Kemenangan dalam partai El Clasico pun penting bagi Barca atau Real Madrid untuk memperbaiki posisi di klasemen.

Secara head-to-head, Real Madrid perkasa dengan tiga kemenangan, sekali imbang, dan sekali kalah dalam lima laga terakhir di LaLiga.

Adapun kemenangan Los Blancos itu hadir pada tiga laga terkini di El Clasico.

Baca juga: Sejarah El Clasico, Duel Akbar antara Barcelona Melawan Real Madrid

Tim ibu kota Spanyol itu kian perkasa karena selalu mencetak minimal tiga gol dalam tiga laga terakhir malawan Barca (2-0, 3-1, 2-1).

Jika Real Madrid kembali mengalahkan Barca, ini akan menjadi kemenangan beruntun keempat atas Blaugrana untuk kali pertama sejak 1965.

Barca juga punya catatan impresif dengan selalu mencetak gol dalam 35 laga kandang terakhir di LaLiga.

Di sisi lain, Barca dapat memanfaatkan pertahanan Real Madrid yang kerap lengah dan telah kebobolan 10 gol, lebih banyak dari Blaugrana (8 gol).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com