Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Profil Ilija Spasojevic: Mimpi ke Madrid dan Utang Budi kepada Bali United

Kompas.com - 24/09/2021, 16:40 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Striker naturalisasi timnas Indonesia, Ilija Spasojevic, pernah punya mimpi bermain untuk klub raksasa Spanyol, Real Madrid.

Pria kelahiran Montenegro itu bermimpi bisa berseragam Real Madrid ketika usianya masih dini.

"Sebenarnya waktu kecil saya bercita-cita main untuk Real Madrid," kata Spasojevic dikutip situs resmi Bali United, pada April 2020.

Ketika kecil, dia bahkan tak pernah terpikirkan akan bermain di Asia. Sebab, Benua Eropa bagi dirinya adalah kiblat sepak bola dunia.

Baca juga: Persita Vs Bali United, Pendekar Cisadane Selangkah di Depan Bali United

Akan tetapi, pandangan dan mimpi tersebut mulai berganti seiring jalan takdirnya berkarier di Asia.

"Memang awalnya saya tidak berpikir bermain di Asia karena ingin bermain di Eropa," ujar Spasojevic menuturkan.

"Tapi akhirnya saya bermain di Asia. Saya pikir sepak bola di Asia lebih bagus dari yang saya pikirkan," kata dia.

Indonesia menjadi negara Asia pertama yang dia singgahi, tepatnya bergabung dengan Bali Devata dan berkompetisi di Liga Primer Indonesia (LPI) pada tahun 2011.

Baca juga: Persiraja Vs Bali United - Ukir Gol, Spasojevic Senang Bawa Tim Menang

Setelah itu, Spasojevic malang melintang di berbagai klub Tanah Air. Beberapa klub yang pernah dibela Spasojevic di antaranya adalah PSM Makassar, Persib Bandung, dan Bhayangkara FC.

Selain di Indonesia, dia juga sempat berseragam klub asal Malaysia, Melaka United (2016-2017).

Setelah dari Malaysia, pada tahun 2018 dia kembali ke Bali United dan setia dengan Bali United.

Ilija Spasojevic bahkan menegaskan dirinya punya utang budi kepada klub berjuluk Serdadu Tridatu tersebut.

Baca juga: Skuad Bali United 2021-2022

"Karena Bali United sudah begitu baik dengan saya ketika masa-masa terberat saya," kata Spasojevic setelah menandatangani perpanjangan kontrak hingga tahun 2023 di Bali United kepada Kompas.com pada Februari 2021.

"Walaupun saya dan agen saya Gabriel Budi banyak mendapatkan tawaran dari tim luar negeri, salah satunya tim terbesar di Thailand, saya masih ingin membalas kebaikan Bali United," tuturnya.

Biodata Ilija Spasojevic

  • Nama: Ilija Spasojevic
  • Tempat lahir: Bar, Montenegro
  • Tanggal lahir: 11 September 1987
  • Kewarganegaraan: Indonesia (naturalisasi/2017)
  • Posisi: Penyerang tengah
  • Kaki terkuat: Kanan
  • Tinggi badan: 187 cm
  • Karier di Indonesia:
    • 2010-2011 Bali Devata
    • 2011-2013 PSM Makassar
    • 2013-2014 Mitra Kukar
    • 2014-2015 Persisam
    • 2015-2016 Persib Bandung
    • 2016-2017 Melaka United (Malaysia)
    • 2017 Bhayangkara
    • 2017-saat ini Bali United
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com