Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KONI Pusat Gelar Virtual Run Kirab Api PON XX Papua 2021

Kompas.com - 02/09/2021, 09:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pendaftaran event Virtual Run Kirab Api PON XX Papua 2021 secara resmi telah dibuka pada Rabu (1/9/2021).

Event tersebut diselerenggarakan oleh Komite Olahraga Nasional (KONI) untuk menyambut PON XX Papua 2021 yang dijadwalkan berlangsung pada 2-15 Oktober mendatang.

Kirab api atau kirab obor merupakan kegiatan wajib yang sudah menjadi tradisi dalam setiap ajang multievent seperti Olimpiade dan juga PON.

Namun, kirab obor PON XX Papua 2021 kali ini tidak bisa diselenggarakan dengan sempurna mengelilingi setiap wilayah Indonesia karena pandemi virus corona.

Alhasil, KONI Pusat memutuskan sebagian prosesi dari kirab obor PON XX Papua 2021 diselenggarakan secara virtual.

Baca juga: Ketua Umum KONI Sebut Arena PON XX Papua 2021 Siap Digunakan

Keputusan KONI Pusat kali ini tentu sangat menggembirakan karena masyarakat umum mendapatkan kesempatan meramaikan kirab obor PON XX Papua 2021 meskipun secara virtual.

"Karena situasi pandemi virus corona, prosesi Kirab Api PON XX Papua 2021 tidak bisa dilalukan sepenuhnya," kata Ketum KONI Pusat, Marciano Norman.

"Melalui Virtual Run Kirab Api PON XX Papua 2021, seluruh lapisan masyarakat bisa ikut memeriahkan PON XX Papua 2021 secara virtual," ucap Marciano Norman menambahkan.

Sama seperti event lari virtual pada umumnya, Virtual Run Kirab Api PON XX Papua 2021 juga menjanjikan medali dan juga sertifikat untuk setiap peserta yang berhasil menyelesaikan jarak lari.

Namun, medali Virtual Run Kirab Api PON XX Papua 2021 jauh lebih spesial.

Sebab, medali Virtual Run Kirab Api PON XX Papua 2021 identik alias sama persis dengan yang akan dibagikan untuk atlet terbaik atau pemenang di PON XX Papua 2021 nanti.

Baca juga: KONI soal Kelanjutan PON Papua 2021: Skenario Terburuk Tanpa Penonton

Tidak hanya itu, peserta Virtual Run Kirab Api PON XX Papua 2021 juga akan mendapatkan jersey yang juga identik seperti milik atlet.

Hal itu dipastikan oleh Gunawan Samiadjie selaku perwakilan penyelenggara Virtual Run Kirab Api PON XX Papua 2021.

"Selain medali dari 37 cabor yang dipertandingkan di PON Papua, akan ada juga medali ke-38 untuk ajang lari virtual kali ini," kata Gunawan.

"Desain medali virtual run sama seperti milik atlet PON Papua nanti. Satu hal yang membedakan hanya tulisan 'virtual run' di belakang medali," tutur Gunawan.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama atas Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com