Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

NBA Beri Sentuhan Baru pada Logo Peringatan Musim Ke-75

Kompas.com - 08/07/2021, 21:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber NBA

KOMPAS.com - National Basketball Association (NBA) merilis logo peringatan musim ke-75 pada Kamis (8/7/2021).

Logo peringatan musim ke-75 Liga Bola Basket Amerika Serikat itu rencananya akan ditampilkan selama musim 2021-2022, baik di lapangan maupun seluruh merchandise resmi NBA.

Selain itu, logo peringatan musim ke-75 NBA juga akan menghiasai siaran resmi hingga konten digital maupun media sosial.

Dalam rilis yang diterima KOMPAS.com, NBA menjelaskan bahwa logo itu menghadirkan sentuhan baru pada ikon liga.

Baca juga: Sejarah Kompetisi dan Daftar Juara NBA

NBA menyertakan bentuk berlian sebagai simbol klasik hari jadi ke-75.

Bentuk berlian itu kemudian ditempatkan sebagai bingkai siluet bintang Lakers Jerry West yang selama ini menjadi unsur penting dalam logo ikonik NBA.

Di samping kehadiran unsur baru tersebut, NBA tetap menggunakan warna dasar identitas mereka, yakni merah dan biru.

Selain peluncuran logo, NBA akan memberikan informasi tambahan terkait peringatan musim ke-75 dalam beberapa bulan mendatang.

Baca juga: Pebasket Indonesia Derrick Michael Xzavierro Gabung NBA Global Academy

Sebelum beranjak ke NBA musim 2021-2022, para penikmat olahraga bola basket bisa menikmati keseruan final yang tersaji pada musim ini.

Pada musim 2020-2021, final NBA menyajikan duel antara pemenang Wilayah Barat Phoenix Suns dan kampiun Wilayah Timur Milwaukee Bucks.

Sejauh ini, kedua tim telah memainkan gim pertama di Phoenix Suns Arena pada Rabu (7/7/2021) pagi WIB.

Hasilnya, Phoenix Suns selaku tim tuan rumah berhasil mencuri kemenangan 118-105 atas Milwaukee Bucks.

Setelah ini, mereka akan berhadapan pada gim kedua NBA yang dijadwakan kembali berlangsung di Phoenix Suns Arena, Jumat (9/7/2021) pagi WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber NBA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Klasemen Liga Italia: Inter Scudetto, Jauhi Milan dan Juventus

Liga Italia
Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Fakta Menarik Korsel, Lawan Timnas U23 Indonesia di Perempat Final Piala Asia U23

Liga Indonesia
Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Babak Akhir Ten Hag di Man United, Disebut Tidak Ada Jalan Kembali

Liga Inggris
Respons Pemain Persib Usai Ikuti 'Kelas' VAR Liga 1

Respons Pemain Persib Usai Ikuti "Kelas" VAR Liga 1

Liga Indonesia
Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Format Baru Liga 1 Disebut Seru, Apresiasi Trofi untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Persib Dapat Sosialisasi Penerapan VAR untuk Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Cara AC Milan Ganggu Pesta Scudetto Inter Milan di San Siro

Liga Italia
Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Indonesia Cetak Sejarah di Piala Asia U23, Kekuatan Poros Ernando-Rizky Ridho

Timnas Indonesia
Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com