Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Teknik Memegang Bola dalam Permainan Softball

Kompas.com - 24/06/2021, 17:00 WIB
Kevin Topan Kristianto

Penulis

KOMPAS.com - Memegang bola merupakan salah satu teknik dasar dalam permainan softball selain melempar bola, menangkap bola, memukul bola, berlari, dan meluncur (sliding).

Memegang bola mungkin terkesan sepele, namun dalam permainan softball teknik ini tidak semudah yang dibayangkan.

Sebab, teknik ini sangat menentukan hasil dari lemparan bola.

Dikutip dari buku Softball dan Baseball (Teori dan Praktek) (2019) karya Anggi Setia Lengkana dan Rana Gustian Nugraha, ada tiga macam cara memegang bola, yakni pegangan empat jari (four finger grip), pegangan dua jari (two finger grip), pegangan tiga jari (three finger grip).

Baca juga: Perlengkapan Catcher dalam Softball

Berikut penjelasannya:

  • Pegangan empat jari (four finger grip)

Untuk menggunakan teknik ini, seorang pelempar memegang bola dengan cara menempelkan kelima bagian jari pada sekeliling bola, sedemikian rupa menjadi satu genggaman.

Hasil lemparan jika menggunakan teknik ini akan menghasilkan bola putaran samping sehingga arah bola ke samping luar.

  • Pegangan dua jari (two finger grip)

Cara memegang bola dengan dua jari adalah suatu bentuk pegangan bola dengan menempatkan jari telunjuk dan jari tengah pada bagian atas bola, dengan disangga oleh ketiga jari lainnya.

Baca juga: Teknik Menuju Base dalam Softball dengan Sliding

Meski menggunakan dua jari, bola tidak akan mudah lepas karena dicengkram oleh kedua jari yang berada pada bagian atas bola.

Adapun pegangan dua jari ini akan menghasilkan lemparan putaran bola ke arah belakang (back spin), sehingga lintasan jalannya bola mendatar karena pengaruh putaran bola ke arah belakang akibat gerakan lecutan bola kedua jari pada bagian atas bola.

  • Pegangan tiga jari (three finger grip)

Teknik ini berarti memegang dan melempar bola dengan menggunakan tiga jari.

Pegangan tiga jari adalah suatu bentuk pegangan terhadap bola dengan menempatkan tiga jari yaitu jari telunjuk, jari tengah, dan jari manis disangga dengan jari kelingking dan ibu jari di bagian bawah bola.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com