Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beda Karakter Pelari dalam Lari Jarak Pendek dengan Menengah

Kompas.com - 09/06/2021, 20:20 WIB
Medikantyo Junandika Adhikresna

Penulis

Sumber Kemdikbud

KOMPAS.com - Nomor perlombaan lari cabang olahraga atletik mempunyai pembagian kategori sesuai jarak tempuhnya di lintasan.

Pembagian kategori lomba lari cabang olahraga atletik dalam sebuah kejuaraan umumnya terbagi ke dalam jarak pendek, menengah, maupun jauh.

Setiap kategori atau nomor lomba lari cabang olahraga atletik mengharuskan setiap peserta atau pelari menggunakan teknik berbeda ketika beradu kecepatan di lintasan.

Upaya menempuh jarak sesingkat mungkin atau kecepatan setiap atlet ketika berlari ditentukan oleh teknik yang disesuaikan dengan panjang lomba.

Ragam penggunaan teknik oleh pelari dari dari kategori lomba berdasarkan jarak tersebut memunculkan karakter masing-masing di lintasan.

Jarak lomba lari kategori pendek paling jauh mencapai 400 meter, sedangkan nomor menengah berkisar dari 800 meter hingga 3.000 meter.

Baca juga: Faktor Penting dalam Lari Jarak Menengah

  • Karakter pelari jarak pendek

Prinsip utama menjalani lomba lari nomor jarak pendek atau sprint adalah mengerahkan kecepatan setinggi mungkin untuk memenangi lomba dalam waktu singkat.

Teknik yang digunakan pelari jarak pendek adalah memaksimalkan kecepatan lari melalui kekuatan tumpuan pada bagian kaki.

Adapun, pada lari jarak pendek tumpuan kaki saat berlari adalah bagian telapak kaki bagian depan, yang melakukan tolakan secara maksimal.

Masing-masing pelari jarak pendek atau sprinter membutuhkan keterampilan menguasai awal lomba (start) gaya jongkok.

Keterampilan tersebut bisa memberi momentum untuk dapat unggul dibandingkan pesaingnya saat mengawali lomba.

  • Karakter pelari jarak menengah

Seorang pelari jarak menengah memiliki kebutuhan berbeda untuk dapat memenangkan sebuah lomba di lintasan atletik.

Mengutip dari laman Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), panjang lomba lari kategori menengah mengharuskan pelari memiliki kecepatan dan kekuatan.

Pelari jarak menengah memilih mengeluarkan tenaga seefisien mungkin, agar kecepatan larinya lebih terjaga sepanjang lomba.

Baca juga: Gerak Spesifik Lari Jarak Pendek

Gerakan lari jarak menengah sedikit berbeda dengan gerak lari cepat. Perbedaan itu terutama pada tumpuan ketika berlari di lintasan lomba.

Untuk memperoleh kekuatan dan kecepatan secara stabil, maka pelari jarak menengah menggunakan seluruh bagian telapak kaki sebagai tumpuan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Kemdikbud
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com