Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pegolf Jepang Hideki Matsuyama Ukir Sejarah Masters Tournament, Tiger Woods Bereaksi

Kompas.com - 12/04/2021, 15:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pegolf asal Jepang, Hideki Matsuyama, mencetak sejarah seusai menjuarai Masters Tournament di Augusta National Golf Club, Georgia, Amerika Serikat, Minggu (11/4/2021).

Hideki Matsuyama menjadi atlet golf pria pertama asal Jepang yang berhasil menjuarai turnamen kelas major.

Di Asia, ia adalah pegolf pria kedua yang meraih titel major championship setelah Yang Yong-eun atau dikenal Y.E Yang (Korea Selatan) yang menjadi penguasa PGA Championship 2009. 

Keberhasilan Matsuyama datang tepat 10 tahun setelah tampil di Masters Tournament pada 2011 sebagai pegolf amatir.

Baca juga: Untuk Kali Pertama dalam 75 Tahun, Golf Australia Terbuka Dibatalkan

Dibantu oleh Dustin Johnson, juara Masters Tournament 2020, Matsuyama pun langsung mengenakan jaket hijau di akhir turnamen.

Pria berusia 29 tahun itu berharap keberhasilannya bisa menjadi pelecut semangat para pegolf Jepang lainnya.

"Saya sangat senang. Saya memikirkan keluarga saya sepanjang hari ini dan saya sangat senang bahwa saya bermain bagus untuk mereka," kata Hideki Matsuyama dilansir dari Sky Sport.

"Mudah-mudahan saya akan menjadi pionir dan banyak pegolf Jepang lain yang akan mengikuti," ujar Matsuyama.

Pegolf asal Jepang, Hideki Matsuyama, memenangi gelar Master Augusta National Golf Club pada 11 April 2021 di Augusta, Georgia, AS.AFP/MIKE EHRMANN Pegolf asal Jepang, Hideki Matsuyama, memenangi gelar Master Augusta National Golf Club pada 11 April 2021 di Augusta, Georgia, AS.

Baca juga: Piala Menparekraf, Indonesian Corporate Golf Series Championship Segera Digelar

Legenda golf asal Amerika, Tiger Woods, turut memberikan selamat kepada Hideki Matsuyama.

Tiger Woods, yang meraih 15 titel major championship, menilai sejarah yang dibuat Hideki Matsuyama akan berdampak besar untuk dunia golf pada masa depan.

Adapun kemenangan diraih Hideki Matusyama setelah mengungguli Will Zalatoris, yang merupakan debutan di Masters Tournament, di babak terakhir.

Matsuyama menjadi pemuncak klasemen dengan total 278 pukulan, 10 di bawah par. Unggul satu pukulan atas Will Zalatoris yang mencatatkan sembilan pukulan di bawah par.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com