Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Betapa Sakitnya Barcelona Jika Lionel Messi Pergi

Kompas.com - 26/02/2021, 05:55 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Hubungan Lionel Messi dengan Barcelona tengah di ambang kehancuran.

Sang pemain menyatakan ingin pergi dari Camp Nou, tetapi masih menunggu hasil pemilihan Presiden Barcelona pada 7 Maret 2021 nanti.

Kisah Messi dan Barcelona selalu mengisi dunia sepak bola dalam kurun waktu 15 tahun terakhir.

Nama Messi melambung tinggi berkat Barcelona, begitu juga sebaliknya.

Baca juga: Presentasi Calon Presiden Barcelona: Kami Ingin Senyum Messi Kembali

Akan tetapi, permasalahan demi permasalahan membuat hubungan mereka renggang. Puncaknya, kekalahan Barca 2-8 dari Bayern Muenchen di pentas Liga Champions 2019-2020.

Kehilangan La Pulga tentu sangat berakibat fatal dalam kondisi tim maupun pendukung setia Barcelona.

Setidaknya, mereka akan sakit hati ketika Lionel Messi pergi.

"Dia (Messi) telah memberikan yang terbaik dari dirinya setiap tahun dan sangat menyakitkan bahwa dia bisa meninggalkan Barcelona," kata mantan pemain Barca, Rafael Marquez.

Baca juga: Nomor Keramat Messi di Barcelona Bakal Diganti oleh Striker Inter Milan

"Masih ada ketidakpastian apakah dia akan pergi atau bertahan," kata Marquez kepada Ataque Futbolero dikutip Goal.

"Akan menyenangkan jika dia tetap tinggal untuk menyelesaikan karirnya."

Seperti banyak orang bilang, Lionel Messi akan tetap berada di Barcelona jika timnya selalu meraih kemenangan dan mengangkat trofi.

Hal tersebut juga diamini oleh Rafael Marquez.

Baca juga: Rumah Lionel Messi di Barcelona Tak Boleh Dilewati Pesawat, Mengapa?

"Mudah-mudahan Messi bisa memenangkan sesuatu dengan timnya, itu keinginan saya, tetapi jika dia tidak melakukannya, saya tidak berpikir itu akan membuat Messi berubah pikiran."

"Dia adalah salah satu pesepak bola terbaik dalam sejarah olahraga ini," tandasnya sembari memuji.

Sejauh ini, Messi sudah diincar oleh dua klub kaya raya, yakni Manchester City dan Paris Saint-Germain (PSG).

Kedua tim tersebut siap memberikan gaji besar kepada La Pulga agar hadir ke markas mereka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Piala Asia U23 2024: Qatar Terjungkal, Warganet Ceria

Timnas Indonesia
Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Korsel Vs Indonesia, Gol Korsel Dianulir Wasit

Timnas Indonesia
Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Hasil Qatar Vs Jepang 2-4, Samurai Biru Butuh 101 Menit Singkirkan 10 Pemain Qatar

Internasional
Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Susunan Pemain Korea Selatan Vs Indonesia, 2 Perubahan di Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Indonesia Mendapatkan Dukungan untuk Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2027

Liga Indonesia
Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Timnas Cricket Putri Indonesia Menang atas Mongolia, Emban Tekad Mulia

Olahraga
Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Korea Selatan Vs Indonesia 8 Besar Piala Asia U23, Kickoff 00.30 WIB

Timnas Indonesia
Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Lima Kali Antarkan Indonesia Cetak Sejarah, Tuah Stadion Abdullah Bin Khalifa Dinantikan Saat Laga Melawan Korsel

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga 1: Persib-Arema Menang, Dewa Seri, Borneo Tetap di Puncak

Liga Indonesia
Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Janji Arthur Irawan kepada Persik Setelah Putuskan Gantung Sepatu

Liga Indonesia
Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Hasil PSM Vs Arema 2-3: Dapat 2 Penalti, Singo Edan Menang

Liga Indonesia
Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Jelang Thomas & Uber Cup 2024 Gelar Latihan Perdana, Pengembalian Kondisi dan Adaptasi Jadi Fokus Utama

Badminton
Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Hasil Persib vs Borneo FC 2-1: Sengatan Ciro dan David Da Silva Menangkan Maung

Liga Indonesia
Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Sinergi Indonesia dan UEA Mengembangkan Pencak Silat agar Mendunia

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com