Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Liga Champions, Barcelona Vs PSG Pembuka

Kompas.com - 13/02/2021, 05:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Pertandingan panas Barcelona vs Paris Saint-Germain akan membuka babak gugur Liga Champions musim ini.

Jadwal Liga Champions Barcelona vs PSG di Camp Nou akan berbarengan dengan laga RB Leipzig vs Liverpool.

Adapun dua laga tersebut bakal berlangsung pada Selasa (16/2/2021) atau Rabu dini hari WIB.

Bintang PSG, Neymar Jr, terpaksa hanya bisa menyaksikan laga timnya bertandang ke markas Barca.

Sebab, Neymar saat ini tengah menjalani perawatan cedera di paha kirinya. Dia kemungkinan besar bakal absen dalam satu bulan lebih.

Baca juga: Jika Messi ke PSG, Legenda AC Milan Ingin Ikut, Tak Peduli meski Sudah Pensiun

Neymar bahkan diprediksi tak bisa bermain di pentas Liga Champions ketika menjamu Barca di Paris nanti.

Sementara Barcelona kini tengah dalam kondisi stabil jika melihat 11 pertandingan terakhir mereka di ajang Liga Champions.

Lionel Messi dkk belum merasakan kalah dalam 11 laga terakhir mereka di LaLiga. Lebih tepatnya, 9 kemenangan dan 2 kali seri.

Kemudian pada laga Leipzig vs Liverpool, tuan rumah punya peluang cukup besar untuk mencari modal pada leg pertama.

Baca juga: Sextuple Bayern Muenchen Samai Prestasi Barcelona, Siapa Lebih Hebat?

The Reds, julukan Liverpool, masih dalam kondisi kurang stabil. Mereka kehilangan banyak pemain pilar.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menyadari hal tersebut mengingat luka ketika menjamu Manchester City di Anfield Stadium beberapa waktu lalu.

Setelah dua laga pembuka 16 besar Liga Champions itu, pertandingan panas lainnya juga akan tersaji pada keesokan harinya atau Kamis dini hari WIB.

Sevilla akan menjamu Borussia Dortmund di markas mereka, Stadion Ramon Sanchez Pizjuan.

Baca juga: Jadi Pemain Terbaik Liverpool, Mo Salah Tak Puas Meski Cetak Banyak Gol

Selain itu, juga ada laga Juventus yang bertandang ke kandang FC Porto, di Stadion Dragao.

Berikut jadwal Liga Champions pekan depan:

Rabu (17/2/2021) pukul 03.00 WIB:

- Barcelona vs PSG
- RB Leipzig vs Liverpool

Kamis (18/2/2021) pukul 03.00 WIB:

- Sevilla vs Borussia Dortmund
- FC Porto vs Juventus

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com