Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Matangkan Taktik, Petarung Indonesia Paul Lumihi Siap Tempur Lawan Tial Thang

Kompas.com - 02/02/2021, 13:20 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com - Petarung seni bela diri campuran (MMA) Indonesia, Paul Lumihi, siap tempur menghadapi petarung Myanmar, Tial Thang, pada ajang ONE: UNBREAKABLE III di Singapore Indoor Stadium, Singapura, Jumat (5/2/2021).

Menjelang laga tersebut, Paul Lumihi mengaku telah mempelajari gaya tarung dari "The Dragon Leg", julukan Tial Thang.

"Saya telah melihat banyak pertarungan sebelumnya dan mempelajarinya dengan baik. Dia dan timnya memanfaatkan tendangan betis dengan baik. Dia memiliki hook kanan yang berbahaya," kata Paul Lumihi dalam siaran pers yang diterima Kompas.com.

"Saya yakin, mengingat kekalahan mereka baru-baru ini, Tial haus akan kemenangan. Dia pasti akan berbahaya. Saya hanya harus memastikan bahwa saya adalah orang yang lebih tajam di Circle," kata Paul.

Baca juga: Paul Lumihi Bertekad Tarung Lebih Baik pada ONE Unbreakable Singapura

Paul Lumihi mengakui bahwa Tial Thang mempunyai pukulan yang kuat dan bagus. Karena itu, dia pun akan mengantisipasi hal tersebut.

"Dia memiliki pukulan yang sangat kuat dan memiliki tendangan yang bagus. Permainan dasarnya juga sangat bagus," kata petarung berjuluk "The Great King" tersebut.

"Saya harus mendorong dan menekannya agar dia tidak memiliki kesempatan untuk bermain dengan nyaman. Saat bel pertandingan berbunyi, saya harus bermain agresif dan tidak memberinya ruang untuk menyerang," tuturnya.

Tial Thang adalah mantan pegulat amatir dengan kemampuan serba bisa yang solid.

"The Dragon Leg" dikenal karena permainan ground-nya dengan lebih dari 500 pertandingan gulat yang dimenangkan selama kariernya, di Freestyle dan Greco-Roman, serta lebih dari 50 kemenangan dalam pertandingan Brazilian Jiu-Jitsu.

Paul pun tahu persis apa yang dia hadapi. Bersama timnya, Paul telah menyusun rencana permainan yang bagus yang dia yakini akan membawanya menuju kemenangan.

Baca juga: ONE Championship Tayang pada Prime Time AS, Kans Petarung Indonesia Promosi Budaya

"Tial adalah petarung yang agresif, tetapi dia juga tipe petarung yang menyukai pertarungan yang panjang. Saya pikir dia terbiasa dengan tempo yang lebih lambat dalam pertarungannya," ujarnya.

"Itu seharusnya menguntungkan saya karena saya suka melaju cepat dan menaikkan tempo. Saya ingin memaksanya keluar dari zona nyamannya," kata Paul.

"Saya tidak berencana memberinya kesempatan untuk bermain nyaman. Saya pasti akan menggunakan semua kemampuan saya untuk membawa pulang kemenangan. Saya tidak akan secara aktif mengejar pertarungan bawah, tetapi saya akan siap jika itu harus menghadapinya," tuturnya.

Adapun selain laga Paul Lumihi melawan Tial Thang, ONE Championship ONE: UNBREAKABLE III juga menyajikan laga utama, yakni mantan Juara Dunia ONE Atomweight Kickboxing dan Muay Thai, Stamp Fairtex, melawan pegulat Ukraina, Alyona Rassohyna.

Laga-laga ONE: UNBREAKABLE III ini akan berlangsung di Singapore Indoor Stadium, Singapura, Jumat (5/2/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com