Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pencetak Gol Aston Villa Ambil Kembali Jersey yang Ditukar ke Fabinho, Kenapa?

Kompas.com - 09/01/2021, 13:00 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

Sumber GOAL,BT Sport

KOMPAS.com - Penyerang muda Aston Villa, Louie Barry, membuat kejutan dalam pertandingan putaran ketiga Piala FA kontra Liverpool.

Aston Villa yang berisikan pemain U18 dan U23 harus mengakui keunggulan Liverpool dengan skor telak 1-4.

Laga Aston Villa vs Liverpool usai digelar di Villa Park, Sabtu (9/1/2021) dini hari WIB.

Empat gol The Reds, julukan Liverpool, disumbangkan oleh Sadio Mane (4', 60'), Georginio Wijnaldum (63'), dan Mohamed Salah (65').

Sementara satu gol Aston Villa dicetak oleh pemain 17 tahun bernama Louie Barry.

Baca juga: Ini Dia 3 Pemain Muda Aston Villa yang Bersinar di Hadapan Liverpool

Gol Barry tersebut turut masuk dalam sejarah Piala FA dengan memecahkan rekor pencetak gol termuda sejak 2013.

Seusai laga, sorot kamera terus mengarah ke Louie Barry. Dalam suatu momen, pemain muda kelahiran Inggris itu menukarkan bajunya dengan Fabinho.

Akan tetapi, ketika wawancara, Louie Barry terlihat sudah mengenakan jersey miliknya lagi.

Melansir Goal, Barry mengambil kembali kaus tersebut dari tangan Fabinho usai diberitahu oleh staf Aston Villa sebagai jersey debut.

Baca juga: Aston Villa Vs Liverpool, Perasaan Louie Barry Usai Cetak Gol ke Gawang The Reds

Barry kemudian mengiyakan pernyataan staf Aston Villa itu dan berbicara dengan Fabinho di lorong untuk meminta kembali kausnya.

Beruntung, Fabinho memahami keinginan Louie Barry. Beruntungnya lagi, gelandang Liverpool itu tak meminta kausnya dari tangan Barry.

"Saya hampir memberikannya (ke Fabinho). Tapi saya ingat, itu adalah jersey debut saya," kata Louie Barry kepada BT Sport.

"Apresiasi untuk Fabinho! Saya pun mendapatkan kembali (jersey Villa miliknya). Jadi, saya bisa memiliki kedua jersey ini," ungkap dia.

Baca juga: Taklukkan Bek dan Kiper Liverpool, Louie Barry Torehkan Sejarah Piala FA

Sementara itu, Barry masih tak percaya dia bisa menjebol gawang Liverpool yang berisikan pemain-pemain tim utama seperti James Milner, Sadio Mane, Fabinho, hingga Mohamed Salah.

"Keluarga saya mungkin berteriak di depan TV ketika bola masuk ke dalam gawang. Saya tidak pernah sebangga saat ini."

"Semua itu terjadi begitu cepat dan saya gembira bisa mencetak gol, saya harap bisa mencetak gol lebih banyak lagi," tandas sang striker.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com