Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalahkan Alexander Zverev, Novak Djokovic Lolos ke Semifinal ATP Finals

Kompas.com - 21/11/2020, 13:24 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BBC

KOMPAS.com- Petenis nomor satu dunia asal Serbia, Novak Djokovic, sukses melaju ke semifinal ATP Finals 2020 setelah mengalahkan Alexander Zverev pada Jumat (20/11/2020) malam.

Bertanding di O2 Arena, London, Novak Djokovic dengan mudah menekuk Alexander Zverev dengan skor 6-3, 7-6 (7-4).

Petenis 33 tahun itu sempat dibuat kewalahan menghadapi Zverev pada set kedua.

Namun, pada akhirnya, Djokovic tetap berhasil mengunci kemenangan dan merebut tiket ke semifinal setelah melewati tie break di set kedua.

"Saya merasa hebat. Di set pertama, dia mendapatkan beberapa peluang break point dan saya harus melakukan servis dengan bagus di momen penting itu," kata Djokovic mengomentari pertandingan melawan Zverev, seperti dilansir BBC, Sabtu pagi WIB.

Baca juga: ATP Finals, Turnamen Penutup Kalender 2020 Tenis Putra

Setelah mengalahkan Zverev, Djokovic harus menghadapi petenis Austria, Dominic Thiem, pada laga semifinal ATP Finals 2020.

Pertandingan semifinal ATP Final 2020 antara Novak Djokovic dan Dominic Thiem akan digelar di O2 Arena, London, pada Sabtu malam mulai pukul 21.00 WIB.

Meski dirinya unggul di atas kertas, Novak Djokovic merasa Dominic Thiem tetap patut diwaspadai pada laga semifinal nanti.

"Pada awal kariernya, Dominic memainkan permainan terbaik di lapangan tanah liat, tapi dia menjadi salah satu pekerja paling keras pada tur, dan pemain paling berdidikasi," kata Djokovic.

"Dia menemukan A-game di lapangan lain dan meraih gelar grand slam pertamanya di lapangan keras pada tahun ini di New York."

"Saya bermain melawan dia di sini pada tahun lalu dan kalah 7-6 pada set ketiga, itu adalah laga yang mendebarkan."

Baca juga: ATP Cup Masih Jadi Pertanyaan Novak Djokovic

"Semoga kami memiliki laga hebat lainnya dan dengan hasil berbeda," ujar Novak Djokovic menambahkan.

Jika berhasil mengalahkan Dominic Thiem, Novak Djokovic akan lebih dekat dengan gelar keenamnya di ATP Finals.

Adapun laga semifinal lain di ATP Finals 2020 akan mempertemukan Daniil Medvedev dan Rafael Nadal pada Minggu (22/11/2020) malam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com