Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UEFA Nations League Belgia Vs Inggris, Harry Kane dkk Tertinggal pada Babak Pertama

Kompas.com - 16/11/2020, 03:35 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Babak pertama pertandingan Belgia vs Inggris pada matchday ke-5 UEFA Nations League 2020-2021 baru saja selesai.

Laga Belgia vs Inggris dilangsungkan di Stadion King Baudouin, Brussel, pada Senin (16/11/2020) dini hari WIB.

Belgia yang bermain efektif mampu unggul 2-0 atas Inggris pada babak pertama.

Youri Tielemans membuka keunggulan Belgia pada menit ke-10. Pasukan Roberto Martinez kemudian menggandakan skor melalui tendangan bebas Dries Mertens pada menit ke-24.

Baca juga: Rekor Pertemuan Belgia Vs Inggris, Three Lions Unggul Berkat Kemenangan Terakhir

Jalannya laga babak pertama Belgia vs Inggris

Inggris lebih banyak mengancam pertahanan Belgia beberapa saat selepas sepak mula. Meski demikian, tim tuan rumah justru bisa mencetak gol lebih dulu pada menit ke-10.

Sodoran ringan Romelu Lukaku di dekat kotak penalti Inggris berhasil dikonversi menjadi gol oleh Youri Tielemans. Tendangan keras Tielemans tak bisa dibendung oleh kiper Inggris, Jordan Pickford. Belgia unggul 1-0 atas tim tamu.

Dua menit berselang, Inggris berpeluang membalas lewat aksi Harry Kane memanfaatkan sebuah sepak pojok. Sayangnya, tandukan Kane masih bisa dihalau pemain bertahan Belgia.

Pada menit ke-24, Belgia berhasil menggandakan keunggulan. Kali ini melalui sepakan bebas Dries Mertens. Tendangan kaki kanan Mertens meluncur mulus melewati pagar betis Inggris dan merobek gawang Pickford untuk kali kedua.

Ini merupakan gol ketiga Mertens di pentas UEFA Nations League 2020-2021. Total, penyerang milik klub Napoli itu telah membukukan tiga gol plus satu assist bagi Belgia.

Baca juga: Link Live Streaming Belgia Vs Inggris, Kick-off 02.45 WIB

Tertinggal dua gol membuat Inggris meningkatkan intensitas serangan. Namun, lini belakang Belgia tampil disiplin meredam gempuran The Three Lions.

Hingga pertandingan babak pertama selesai, tidak ada gol tambahan yang tercipta. Belgia unggul 2-0 atas Inggris.

Susunan pemain Belgia vs Inggris

Belgia (3-4-2-1): 1-Thibaut Courtois (PG); 2-Toby Alderweireld, 3-Jason Denayer, 5-Jan Vertonghen; 15-Thomas Meunier, 6-Axel Witsel, 8-Youri Tielemans, 10-Thorgan Hazard; 7-Kevin De Bruyne, 14-Dries Mertens; 9-Romelu Lukaku

Pelatih: Roberto Martinez

Inggris (3-4-2-1): 1-Jordan Pickford (PG); 2-Kyle Walker, 4-Eric Dier, 12-Tyrone Mings; 3-Kieran Trippier, 8-Jordan Henderson, 5-Declan Rice, 15-Ben Chilwell (Bukayo Saka 38'); 16-Jack Grealish, 7-Mason Mount; 9-Harry Kane

Pelatih:Gareth Southgate

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Gareth Southgate Putar Otak Tetapkan 26 Pemain untuk Euro 2024

Internasional
Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Kata Huistra Usai Borneo FC Gagal Juara Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Daftar 21 Atlet Indonesia yang Lolos Olimpiade Paris 2024, Terbaru Nurul Akmal

Sports
Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Kata Ronaldo Usai Pecah Rekor Gol Terbanyak di Liga Arab Saudi

Liga Inggris
Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Jadwal Indonesia Open 2024, Dua Laga Sesama Wakil Merah Putih

Badminton
Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Pemain dengan Gelar Juara Terbanyak di Persib: Igbonefo, Jupe, lalu...

Liga Indonesia
Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Inggris Bekuk Bosnia-Herzegovina, Southgate Puji Alexander-Arnold dan Palmer

Internasional
Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Kylian Mbappe Resmi ke Real Madrid, Mimpi Jadi Kenyataan

Liga Spanyol
Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Hasil Inggris Vs Bosnia-Herzegovina, The Three Lions Menang 3-0

Internasional
Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Jorge Martin Gabung Aprilia, Marquez Mendekat ke Ducati untuk MotoGP 2025

Motogp
Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Chelsea Resmi Umumkan Enzo Maresca sebagai Pelatih

Liga Inggris
Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Proses Naturalisasi Calvin Verdonk-Jens Raven Disetujui DPR RI

Timnas Indonesia
Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Qarrar Firhand Finis Ke-13 Usai Lewati 12 Pebalap di Champions of the Future

Olahraga
Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Daftar Pemain Timnas U20 Indonesia di Turnamen Toulon 2024, Indra Sjafri Panggil 26 Nama

Timnas Indonesia
Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Nurul Akmal Atlet Ke-21 Indonesia yang Lolos ke Olimpiade 2024

Olahraga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com